Andrea Dovizioso: Masih Terbuka Peluang Juara Dunia MotoGP 2019
BolaSkor.com - Andrea Dovizioso menang secara dramatis pada lomba putaran sebelas MotoGP 2019 di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, Minggu lalu.
Bagaimana tidak, ia berhasil mengalahkan lawan terberatnya, Marc Marquez pada tikungan terakhir jelang finis. Namun meski menang, pembalap Ducati itu masih tertinggal 58 poin dari Marquez sebagai pimpinan klasemen.
Sebuah selisih yang sangat lebar, mengingat satu kemenangan diganjar 25 poin. Artinya, Marquez harus tidak finis setidaknya dua kali bisa ingin persaingan terbuka lagi.
Baca Juga:
Marquez: Jika Saya Juara Dunia, Tidak Ada yang Ingat Kekalahan dari Dovizioso di Austria
Rossi Puji Dovizioso, tapi Aksi Menyalip Marquez di Tikungan Terakhir Bukan yang Terbaik
Ketika ditanya mengenai kans mengejar ketinggalan 58 poin pada delapan lomba tersisa pada MotoGP 2019, Dovi-sapaan akrab Dovizioso menjawab: "Sangat terbuka, karena masih ada banyak lomba."
Hanya saja satu sisi lainnya, Dovi sadar peluang mengalahkan Marc Marquez sangat sulit. Karena musim ini, pembalap Repsol Honda itu membuktikan bisa kompetitif pada semua lomba.
"Hasil lomba di Red Bull Ring, tidak mengubah masa depan. Karena Marc menunjukkan punya potensi pada semua lomba dan sangat kompetitif," pembalap asal Italia itu mengungkapkan.
"Saya pikir, perjuangan bakal sangat sulit. Tapi kami juga bekerja untuk mengembangkan motor dan juga di Austria, kami bisa menang lomba," tambahnya.
Lomba putaran berikutnya di Sirkuit Silverstone, Inggris, 25 Agustus, jadi kesempatan Dovi untuk memangkas selisih poin dari Marquez. Karena ia merupakan pemenang GP Inggris 2017.*
2.794
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal