Andrea Dovizioso dan Bos Ducati Saling Tarik Urat Leher
BolaSkor.com - Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, dan bos pabrikan asal Italia tersebut, Gigi Dall’Igna ternyata tidak akur. Kedunya selalu saling tarik urat leher jika berbicara pengembangan motor Ducati.
Hal itu diungkap manajer Dovizioso, Simone Batistella. Namun, Simone menyebut, ketegangan antara Gigi dengan Dovizioso hanya soal pengembangan motor Ducati.
Di luar itu, Gigi dan Dovizioso sangat kompak. Keinginan membuat motor Ducati kompetitif membuat keduanya bersaing sehat.
Baca Juga:
Virus Corona Tak Kunjung Mereda, MotoGP Prancis Ikut Ditunda
“Memang benar ada ketegangan antara Andrea dan Gigi. Tetapi itu adalah ketegangan profesional dan ketegangan yang berkontribusi dalam meningkatkan proyek Ducati di MotoGP," kata Batistella dikutip dari Crash.
“Prioritas keduanya bukan memaksakan kehendak mereka masing-masing. Keduanya punya hasrat sama melihat Ducati Menang. Baik Andrea dan Gigi ingin melakukannya," lanjutnya.
Dalam tiga musim terakhir, Dovizioso berhasil membuat Ducati kembali kompetitif. Rider asal Italia itu menjadi sukses runner up beruntun.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Laga Persija Vs PSIM di SUGBK Akan Diwarnai Koreo Spesial dari The Jakmania
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Barcelona: Rapor Buruk Blaugrana di Stamford Bridge
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford