Andalkan Pembalap Muda, ABM Bakal Habis-habisan di ISSOM 2019
BolaSkor.com - Tim Balap ABM Motorsport mengusung misi khusus pada ISSOM 2019. ABM bakal leih banyak mengandalkan pembalap muda mereka.
Namun, target tinggi tetap diusung ABM. Gelar juara menjadi hal yang harus diraih.
“Kami akan fokus pada generasi muda, agar mereka dapat mencapai titik optimum dari potensinya. Sehingga bisa berprestasi baik di dalam maupun luar negeri,” ujar CEO ABM Motorsport, Paul Montolalu.
“Diharapkan para pembalap muda memiliki jam terbang yang banyak, sehingga mereka menjadi lebih matang dan tidak takut berkompetisi dengan yang lebih senior," sambungnya.
Baca Juga:
Berebut Tempat Playoff di Srikandi Cup Seri Semarang
NBA Musim 2018/19 Sudah Tamat Buat LeBron James
Pada ISSOM 2019, ABM bakal mengandalkan pembalap muda, Avila Bahar. Putra Alvin Bahar tersebut akan turun pada Kejurnas ITCR Max dengan mengendarai Honda Jazz 1600cc.
“Avila ditargetkan untuk berprestasi dengan menjadi juara umum di kelas Rising Master,” ujar Paul.
ABM Motorsport melalui ABM Racing Team, akan menurunkan 11 pembalap dan 15 mobil, yang akan dipertarungkan di sembilan kelas balapan ISSOM 2019, yakni BMWCCI One Make Race, MB Ina Club One Make Race, STCR1, STCR2, ITCR Max, Honda Jazz Speed Challenge, JSTC, Indonesia Retro Race dan BMW CCI One Make Race.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas