Andai Casey Stoner Gabung Honda, Tiga Rival Valentino Rossi Berkumpul
BolaSkor.com - Casey Stoner telah mengkonfirmasi tidak akan lagi menjadi pembalap penguji Ducati mulai MotoGP 2019. Kabar ini menguatkan Stoner bakal come back ke Repsol Honda sebagai pembalap penguji.
Stoner memang sempat berstatus test rider Honda setelah memutuskan pensiun dari MotoGP penghujung tahun 2012. Namun kemudian ia gabung Ducati, tim di mana ia merasakan titel juara dunia MotoGP pertama musim 2007.
Namun setelah bekerja sebagai pembalap penguji Ducati sejak akhir 2016, kerja sama Stoner-Ducati tidak berllanjut lagi tahun depan.
Isu come back Stoner ke Honda tidak lain karena ada sosok Alberto Puig yang kini menjadi orang nomor satu di tim pabrikan Honda pada ajang MotoGP. Diketahui, Puig turut berkontribusi besar pada awal karier Stoner.
"Rumor, tetaplah rumor. Tapi Casey punya hubungan bagus bersama Honda di masa lalu. Dia pernah merasakan titel juara dunia," jawab Puig mengenai kans Stoner kembali jadi pembalap penguji Honda.
Menariknya bila kabar di atas benar, maka Repsol Honda bakal jadi 'penampungan' rival Valentino Rossi di MotoGP. Karena sebelum Stoner, line up pembalap utama tim musim depan juga diisi dua pembalap rival pembalap Yamaha itu, Jorge Lorenzo dan Marc Marquez.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal