Ancaman Pencurian Data dan Mata-Mata pada Piala Dunia 2022
BolaSkor.com - Piala Dunia 2022 Qatar hanya tinggal hitungan pekan. Jelang ajang akbar empat tahunan tersebut, terdapat sejumlah keraguan yang masih menyelimuti.
Piala Dunia 2022 Qatar terasa spesial dibanding edisi-edisi sebelumnya. Bagaimana tidak, Piala Dunia kali ini digelar di tanah Arab dan juga pada akhir tahun. Biasanya, Piala Dunia dihelat pada tengah tahun.
Sebanyak 32 tim nasional terbaik dunia akan saling sikut menjadi yang terbaik. Para bintang sepak bola papan atas pun akan saling unjuk gigi di Qatar.
Baca Juga:
Jelang Piala Dunia 2022, Trent Alexander-Arnold Tambah Penderitaan Inggris
Tak Perlu Diperdebatkan Lagi, Alexander-Arnold Bakal Dibawa Inggris ke Piala Dunia 2022
Inggris Lagi Lapuk, David Beckham Tetap Jagokan Juara Piala Dunia 2022
Menurut kabar frontofficesports, diprediksi setidaknya ada 1,2 juta orang dari luar negeri menuju Qatar. Mereka ingin mendukung tim kesayangan secara langsung di stadion.
Pemerintah Qatar dikabarkan mewajibkan kepada para pendatang tersebut untuk mengunduh aplikasi yang memberi pemerintah ruang untuk mengakses data dari ponsel. Alasan keamanan menjadi satu di antara latarnya.
Namun, bukan berarti tidak ada penolakan. Sebab, dikhawatirkan aplikasi itu akan digunakan untuk pencurian data dan juga untuk memata-matai.
"Bukan tugas saya untuk memberikan saran perjalanan, tetapi secara pribadi, saya tidak akan pernah membawa ponsel saya saat berkunjung ke Qatar," kata kepala keamanan NRK, yvind Vasaasen.
Selain itu, Qatar juga akan memberlakukan pembatasan kepada media internasional peliput Piala Dunia 2022. Qatar melarang syuting dilakukan di pemerintah, sekolah, perumahan pekerja migran, tempat ibadah, dan rumah sakit. Media juga tidak boleh merekam di properti perumahan dan bisnis swasta.
Sebelumnya, Piala Dunia 2022 Qatar memang banyak mendapatkan sentimen negatif. Menurut laporan, Piala Dunia Qatar 2022 memakan banyak korban jiwa pada saat proses pembangunan.
Johan Kristiandi
17.874
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina