Allegri Bicara Peta Persaingan Serie A 2021-2022, Anggap Inter Favorit
BolaSkor.com - Pelatih anyar Juventus, Massimiliano Allegri, mencoba memprediksi persaingan Serie A 2021-2022. Menurutnya, Inter Milan masih menjadi tim favorit juara.
Massimiliano Allegri punya tugas berat untuk mengembalikan Juventus ke jalur juara Serie A. Pada musim sebelumnya, Juve kalah bersaing dari Inter Milan yang keluar sebagai juara. Bahkan, La Vecchia Signora nyaris tak lolos ke Liga Champions.
Untuk musim ini, Allegri menilai Inter Milan favorit menjadi pemenang. Pada sisi lainnya, Serie A menjadi lebih sengit karena dihuni pelatih jempolan.
Baca Juga:
Massimiliano Allegri Tolak Tawaran Real Madrid demi Juventus
Sinyal Bertahan di Juventus Menguat, Cristiano Ronaldo Tiba di Turin
"Serie A musim ini ada banyak pelatih hebat yang kembali. Ada Spalletti, Mourinho, Sarri yang melatih Lazio, saya yang kembali ke Juventus, dan Inzaghi yang menuju Inter. Ini akan menjadi tantangan bagi para pelatih," ungkap Allegri seperti dilaporkan Sky.
"Favorit? Inter adalah tim yang keluar sebagai pemenang pada musim lalu. Oleh karena itu, sudah sepantasnya tim juara jadi favorit musim baru."
Allegri menilai, persaingan pada musim 2021-2022 akan lebih berimbang. Para tim besar masing-masing punya modal juara.
"Saya pikir, kompetisi akan berimbang. AC Milan berkembang dengan para pemain muda yang sudah mendapatkan pengalaman. Jadi, Milan adalah tim kompetitif," ujar Allegri.
"Kemudian, ada Inter, Juventus, dan Napoli yang punya tim bagus. Selain itu, Roma bersama Mourinho dan Sarri-nya Lazio. Kompetisi ini akan menarik."
"Biasanya, tim yang paling sedikit kebobolan akan menjadi pemenang jika menilik hasil 15 tahun terakhir. Menurut saya, poin yang dibutuhkan untuk Scudetto sekitar 86 hingga 88," tegas eks pelatih AC Milan itu.
Johan Kristiandi
17.883
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina