All England 2020: Praveen/Melati Tembus Semifinal
BolaSkor.com - Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, memastikan diri lolos ke semifinal All England 2020. Praveen/Melati memenangi duel ketat kontra wakil China, Wang Yilyu/Huang Dong Ping, dengan skor 15-21, 21-19, dan 21-19, di Birimingham Arena, Jumat (13/5).
Laga tersebut menguras stamina kedua pasangan. Total waktu pertandingan antara Praveen/Melati kontra Wang/Huang mencapai satu jam 12 menit.
Praveen/Melati membalik keadaan dengan dramatis. Setelah kalah di gim pertama, pasangan Tanah Air itu bermain ngotot di gim kedua dan ketiga.
Baca Juga:
Thailand Masters 2020: Gregoria Kandas di Perempat Final
Anthony Menang, Tuan Rumah Rebut Tiga Gelar Juara Indonesia Masters 2020
Di gim kedua, Praveen/Melati bahkan sempat tertinggal 10-18 dari Wang/Huang. Namun, secara heroik, Praveen/Melati berhasil membalik keadaan.
Situasi yang sama juga terjadi di gim ketiga, Praveen/Melati tertinggal lebih dahulu. Perolehan poin bahkan sempat imbang 16-16.
Akan tetapi, Praveen/Melati lebih tenang di poin kritis. Tiket semifinal kemudian sukses digenggam pasangan Indonesia tersebut.
Di semifinal All England 2020, Praveen/Melati akan berjumpa dengan pemenang antara Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) dan Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris).
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025