Alisson Ungkap Alasan Pilih Liverpool daripada Chelsea

Alisson mengungkapkan alasan memilih bergabung dengan Liverpool daripada Chelsea.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Rabu, 09 Januari 2019
Alisson Ungkap Alasan Pilih Liverpool daripada Chelsea
Alisson (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kiper asal Brasil, Alisson, buka suara soal alasan memilih bergabung dengan Liverpool daripada Chelsea. Rupanya, tampil di Liga Champions menjadi alasan utama Alisson.

Alisson bergabung dengan Liverpool dari AS Roma pada bursa transfer musim panas 2018. Alisson datang dengan banderol 62,5 juta euro (Rp 1,03 triliun).

Sejak saat itu, Alisson tampil impresif menjaga gawang Liverpool. Kipe utama timnas Brasil itu membantu The Reds memuncaki klasemen sementara Premier League dan kebobolan paling sedikit, 10 gol.

Baca Juga:

Dua Kali Kalah, James Milner Minta Penggawa Liverpool Segera Bangkit

Tottenham 1-0 Chelsea: Andil VAR dan Tiga Kemenangan Beruntun Spurs atas The Blues

Alisson

Meski begitu, sejatinya transfer Alisson ke Liverpool cukup mengejutkan. Pasalnya, sang kiper lebih sering dikaitkan dengan klub Premier League lain, Chelsea.

Rupanya kegagalan Chelsea bermain di Liga Champions 2018-2019 menjadi alasan Alisson memilih Liverpool. Alisson mengaku ingin masuk bagian sejarah The Reds.

"Alasan saya pindah ke Liverpool sama seperti ketika memutuskan bergabung dengan AS Roma dari Brasil. Ini merupakan langkah tepat untuk karier saya," ungkap Alisson kepada FourFourTwo.

"Chelsea mengalami pergantian manajer dan tidak bermain di Liga Champions. Saya juga selalu mengagumi Liverpool, tim yang memenangi Liga Champions lima kali. Saya ingin menjadi bagian dari sejarah."

"Saya hampir meraih kemenangan bersama AS Roma dan bekerja keras untuk Liverpool. Apakah Anda tidak ingin berjuang mewujudkan mimpi? Saya bermimpi memenangi Liga Champions," Alisson melanjutkan.

Saat ini, Alisson merupakan kiper termahal kedua dunia. Kiper berusia 25 tahun itu hanya kalah dari Kepa Arrizabalaga yang pindah dari Athletic Bilbao ke Chelsea.

Alisson Becker Liverpool Chelsea Breaking News
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Arsenal vs Tottenham Hotspur, Minggu 23 November 2025
Derby London Utara kembali memanas! Simak link streaming Arsenal vs Tottenham, jadwal, kondisi skuad, dan fakta penting jelang laga panas Premier League malam ini. Jangan sampai ketinggalan!
Johan Kristiandi - Minggu, 23 November 2025
Link Streaming Arsenal vs Tottenham Hotspur, Minggu 23 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Elche vs Real Madrid: Misi Rebut Kembali Puncak Klasemen
Real Madrid incar kembali puncak klasemen saat menantang Elche pada pekan ke-13 LaLiga 2025/2026. Cek prediksi, statistik, head to head, dan susunan pemain di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 23 November 2025
Prediksi dan Statistik Elche vs Real Madrid: Misi Rebut Kembali Puncak Klasemen
Inggris
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Tottenham Hotspur: Peluang The Gunners Memperlebar Jarak
Derby London Utara kembali panas! Arsenal berpeluang menjauh di puncak klasemen saat menjamu Tottenham yang sedang limbung. Intip prediksi, statistik, dan susunan pemainnya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 23 November 2025
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Tottenham Hotspur: Peluang The Gunners Memperlebar Jarak
Prediksi
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs AC Milan: Berebut Capolista
Inter Milan dan AC Milan bentrok di Derby della Madonnina untuk memperebutkan puncak klasemen Serie A. Simak prediksi, statistik, kondisi tim, dan peluang kemenangan keduanya!
Johan Kristiandi - Minggu, 23 November 2025
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs AC Milan: Berebut Capolista
Inggris
Liverpool Kalah Lagi, Posisi Arne Slot Berada di Ujung Tanduk
Liverpool kembali terpuruk setelah dihajar Nottingham Forest 3-0 di Anfield. Enam kekalahan dari tujuh laga membuat posisi Arne Slot makin kritis. Benarkah ia bakal dipecat?
Johan Kristiandi - Minggu, 23 November 2025
Liverpool Kalah Lagi, Posisi Arne Slot Berada di Ujung Tanduk
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Barcelona Pesta Gol, Juventus Tertahan, Manchester City Terkapar
Barcelona menang 4-0, Juventus gagal menang, dan Manchester City dipermalukan Newcastle. Simak hasil lengkap liga-liga top Eropa tadi malam!
Johan Kristiandi - Minggu, 23 November 2025
Hasil Pertandingan: Barcelona Pesta Gol, Juventus Tertahan, Manchester City Terkapar
Liga Indonesia
Breaking News: Depak Eduardo Perez, Persebaya Surabaya Sudah Sepakat dengan Pelatih Baru
Persebaya memecat Eduardo Perez setelah hasil imbang lawan Arema FC. Nama Bernardo Tavares disebut menjadi kandidat terkuat pelatih baru Persebaya.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Breaking News: Depak Eduardo Perez, Persebaya Surabaya Sudah Sepakat dengan Pelatih Baru
Hasil akhir
Hasil Premier League: Dibantai di Anfield, Liverpool Kalah 0-3 Kontra Nottingham Forest
Periode negatif Liverpool belum berakhir dengan kekalahan 0-3 di Anfield kontra Nottingham Forest di pekan 12 Premier League.
Arief Hadi - Minggu, 23 November 2025
Hasil Premier League: Dibantai di Anfield, Liverpool Kalah 0-3 Kontra Nottingham Forest
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Madura United, Borneo FC Samarinda Catat 11 Kemenangan Beruntun
Borneo FC Samarinda melanjutkan dominasinya musim ini usai mencatatkan 11 kemenangan beruntun. Kemenangan ke 11 didapatkan saat menghadapi Madura United.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 22 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Madura United, Borneo FC Samarinda Catat 11 Kemenangan Beruntun
Hasil akhir
Hasil Premier League: Menang 2-0 di Markas Burnley, Chelsea Naik ke Urutan Dua
Chelsea menjaga momentum dengan kemenangan 2-0 atas Burnley di pekan 12 Premier League.
Arief Hadi - Sabtu, 22 November 2025
Hasil Premier League: Menang 2-0 di Markas Burnley, Chelsea Naik ke Urutan Dua
Bagikan