Alex Marquez Diterpa Kabar Buruk Jelang MotoGP Spanyol

Dikabarkan pembalap Gresini Racing ini mengalami cedera otot dan ligamen.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 20 April 2023
Alex Marquez Diterpa Kabar Buruk Jelang MotoGP Spanyol
Alex Marquez (twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Nasib buruk datang menghampiri Alex Marquez jelang menghadapi MotoGP Spanyol, Minggu (30/4) mendatang. Dikabarkan pembalap Gresini Racing ini mengalami cedera otot dan ligamen.

Cedera ini didapat akibat insiden kecelakaan yang terjadi di MotoGP Amerika, Senin (17/4) lalu. Ketika itu saudara dari Marc Marquez ini terlibat kecelakaan bersama Jorge Martin di lap pertama.

“Kaki saya terjepit di antara dua motor ketika terjatuh. Lalu saya menabrak. Ini adalah kecelakaan yang cukup parah,” tutur Alex Marquez dilansir dari speedweek.com.

Alex mengaku awalnya mengira insiden ini hanya sebatas kecelakaan biasa, mengingat sakit yang dirasakannya tidak terlalu besar. Namun setelah menjalani pemeriksaan ultrasound, pembalap berusia 26 tahun ini ternyata mengalami sobek otot fiber di bagian luar quadricep dan tekanan pada ligamennya.

Kendati demikian, cedera ini tidak membuatnya harus absen di MotoGP Spanyol. Dikabarkan rekan satu tim Fabio di Giannantonio ini masih bisa turun di balapan tersebut.

Hanya saja untuk saat ini Alex terpaksa membatasi diri dalam menjalani menu latihan. Mantan pembalap satelit Honda itu terpaksa mengalihkan fokusnya untuk melakukan pemulihan.

“Hal ini tidak akan menghentikan saya berkompetisi di balapan. Tetapi di beberapa hari kedepan saya harus mengurangi beban latihan, jadi saya bisa melakukan pemulihan agar bisa tampil di Jerez,” tutup Alex.

Penulis: Bintang Rahmat

Motogp Alex Marquez Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.362

Berita Terkait

Italia
Belum Kapok Melanggar Aturan Keuangan, Juventus Terancam Hukuman Berat
Juventus kembali disorot setelah diduga melanggar aturan Financial Fair Play UEFA. Bianconeri terancam sanksi berat, mulai dari denda hingga larangan transfer pemain.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Oktober 2025
Belum Kapok Melanggar Aturan Keuangan, Juventus Terancam Hukuman Berat
Piala Dunia
Harry Kane Ingin Hapus Memori Buruk Gagal Penalti di Piala Dunia
Harry Kane masih dihantui kegagalannya mengeksekusi penalti di perempat final Piala Dunia 2022.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Harry Kane Ingin Hapus Memori Buruk Gagal Penalti di Piala Dunia
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Madura United Amankan 3 Poin di Banten
Madura United menang atas Dewa United Banten FC, Kamis (16/10).
Rizqi Ariandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Madura United Amankan 3 Poin di Banten
Inggris
4 Alasan Manchester United Akan Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Manchester United akan menantang musuh bebuyutan mereka Liverpool pada pekan kedelapan Premier League yang berlangsung di Stadion Anfield.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
4 Alasan Manchester United Akan Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Italia
Demi Bantu Italia Lolos ke Piala Dunia 2026, FIGC Ingin Serie A Tunda Pekan Ke-30 Serie A
Presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) ingin menunda pertandingan Serie A pekan ke-30 guna membantu tim asuhan Gennaro Gattuso mempersiapkan diri menghadapi pertandingan play-off kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Demi Bantu Italia Lolos ke Piala Dunia 2026, FIGC Ingin Serie A Tunda Pekan Ke-30 Serie A
Spanyol
Perpanjang Kontrak hingga 2029, Frenkie de Jong Ingin Menangkan Banyak Trofi bersama Barcelona
Frenkie de Jong resmi memperpanjang kontraknya dengan Barcelona hingga 2029.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Perpanjang Kontrak hingga 2029, Frenkie de Jong Ingin Menangkan Banyak Trofi bersama Barcelona
Timnas
Istana Sambut Baik Pemecatan Patrick Kluivert, Berharap Sang Pengganti Segera Ditunjuk
Patrick Kluivert menukangi Timnas Indonesia dari 8 Januari 2025 sampai 16 Oktober 2025.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 16 Oktober 2025
Istana Sambut Baik Pemecatan Patrick Kluivert, Berharap Sang Pengganti Segera Ditunjuk
Timnas
Ungkapan Patrick Kluivert Usai Dipecat dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia
PSSI resmi memecat Patrick Kluivert dari kursi kepelatihan Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 16 Oktober 2025
Ungkapan Patrick Kluivert Usai Dipecat dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia
Inggris
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Klub-klub top Eropa, termasuk beberapa dari Premier League, telah mengadakan diskusi tentang penggunaan enam pemain pengganti per pertandingan untuk meringankan beban kerja para pemain.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Jadwal
Link Streaming Dewa United Banten FC vs Madura United FC Kamis 16 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Pertandingan ini berlangsung di Banten International Stadium (BIS), Banten, Kamis (16/10) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 16 Oktober 2025
Link Streaming Dewa United Banten FC vs Madura United FC Kamis 16 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Bagikan