Alasan Pelatih Lechia Gdansk Beri Egy Maulana Vikri Debut
BolaSkor.com - Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec, membeberkan alasan memberi Egy Maulana Vikri debut di kompetisi tertinggi, Ekstraklasa. Baginya, hal ini tak lepas dari perkembangan Egy.
Piotr Stokowiec memainkan Egy Maulana Vikri sejak menit ke-82 dalam laga kontra Gornik Zabrze di laga ke-20 di Stadion Energa, Gdansk, Minggu (23/12) dini hari WIB. Atau ketika Lechia Gdansk unggul 4-0 lewat gol Artur Sobiech (14'), Rafal Wolski (51'), Filip Mladenovic (55'), dan Flavio Paixa (73').
Egy Maulana Vikri dimasukkan menggantikan Lukas Haraslin. Pemain Timnas Indonesia U-19 itu melakukan dua kali serangan, yang pertama gagal melakukan tembakan sebelum kalah duel dengan bek Gornik.
Baca Juga:
Egy Maulana Vikri Sudah Punya Firasat Catatkan Penampilan Pertama untuk Lechia Gdansk
Polemik Bintang di Atas Logo, Persija Tak Ikuti Persib dan Berkiblat ke Liga Italia
"Ia pantas dengan debut ini. Semuanya baik dan ia telah ditingkatkan seperti jam tangan Swiss. Egy sedang menunggu kesempatan dan ini pengalaman untu masa depannya," jelas Piotr Stokowiec dikutip dari Sportowe Fakty.
Pemberian kesempatan menurut Piotr Stokowiec dengan syarat. "Tidak ada yang mendapatnya secara cuma-cuma dan kesempatan permainan menunggu kami."
"Faktanya bahwa seseorang yang bermain bagus, tidak berarti dia dijamin mendapatkan tempat. Semuanya dibentu dengan cara yang baik. Ini adalah hal baru dan menjadi parameter. Memang ini waktu yang pas buatnya menjalani debut," jelas Piotr Stokowiec.
Kesempatan ini sekaligus mengakhiri penantian Egy. Sebelumnya, Egy hanya masuk dalam susunan pemain Lechia Gdansk di Ekstraklasa dan bermain di level keempat.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar