Alasan Matthijs de Ligt Pilih Juventus ketimbang Barcelona, Man Utd, atau PSG
BolaSkor.com - Bek baru Juventus Matthijs De Ligt menjadi incaran banyak klub Eropa sebelum memutuskan pergi ke Turin. De Ligt lebih memilih Juventus ketimbang Barcelona, Paris Saint-Germain, dan Manchester United, yang juga mengejarnya.
Juve harus membayar total 85,5 juta euro untuk menggaet kapten Ajax. Rinciannya, 75 juta euro yang akan dicicil selama lima tahun dan ongkos tambahan 10,5 juta euro. De Ligt sudah setuju mengikatkan diri dengan Juventus selama lima tahun.
Baca Juga
3 Kompatriot Matthijs De Ligt yang Pernah Membela Juventus
5 Pemain Ajax yang Hengkang ke Juventus sebelum Matthijs de Ligt

De Ligt mengaku berat dan sedih meninggalkan Ajax, klub yang menempanya menjadi pemain seperti saat ini. Dalam salam perpisahan, De Ligt mengungkapkan alasan dirinya memilih Juve sebagai pelabuhan berikut.
"Saya bermain selama 10 tahun di tingkat junior dan tiga tahun di tim utama. Sayangnya saya harus mengambil langkah maju sekarang," katanya kepada situs resmi Ajax.
"Sejak kecil, saya selalu terkesan dengan cara bertahan Italia. Banyak idola saya juga pemain Italia. Seperti Paolo Maldini, Franco Baresi, Alessandro Nesta, Fabio Cannavaro, dan Gaetano Scirea."
"Jika bicara soal pemain bertahan, Anda pasti akan menyebut nama-nama tersebut," ujar De Ligt.
"Saya benar-benar jatuh cinta dengan gaya bertahan Italia. Saya membuat keputusan berdasarkan hal itu."
Yusuf Abdillah
9.919
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim