Alasan Firza Andika Belum akan Masuk Skuat Utama AFC Tubize
BolaSkor.com - CEO AFC Tubize, Shim Chan Koo mengungkapkan alasan pihaknya merekrut Firza Andika. Personil Timnas Indonesia U-22 itu belum akan masuk skuat utama.
Pada November 2018, Firza mengikuti seleksi bersama AFC Tubize selama tiga pekan. Kerja kerasnya selama menjalani masa percobaan berbuah hasil.
AFC Tubize tertarik merekrutnya dan memberikannya kontrak berdurasi dua tahun. Mimpi Firza untuk berkarier di Eropa pun menjadi kenyataan.
"Dia trial 3 pekan di latihan, saya suka kecerdasan dia. Secara teknikal juga bagus dan dia punya potensinya," ujar Shim Chan Koo.
Baca Juga:
Firza Andika Ungkap Alasan Teken Kontrak 2 Tahun dengan Klub Liga Belgia
Pengalaman Firza Andika di Klub Belgia Bisa Ditularkan ke Timnas Indonesia U-22
"Dia belum masuk first team karena masih muda tapi dia berpotensi dan masih akan berkembang," katanya menambahkan.
Shim Chan Koo ingin mengakomodir pesepak bola bertalenta untuk mengembangkan kualitas bersama timnya. Termasuk Firza, yang diharapkannya dapat bersinar di Eropa.
"Kesempatan ini bagus untuk pemain muda bertalenta agar punya masa depan sepak bola Indonesia. Saya harap Firza bisa main bagus di Eropa dan di tim saya," tuturnya.
"Saya banyak diskusi untuk kolaborasi lebih baik dan soal kerja sama industri olahraga. Semoga kolaborasi ini bisa meningkat lagi di masa yang akan datang," imbuhnya.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
Hasil Premier League: Liverpool Gagal Menang Lagi, Chelsea Petik Tiga Angka
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia
Liverpool vs Burnley: The Reds Bermodalkan Rekor Bagus
Janice Tjen Sukses Juara Hobart International 2026
The Jakmania Jadi Faktor Terbesar Bomber Maroko Gabung Persija Jakarta