Alasan CEO PSIS Meminjam Silvio Escobar untuk Gantikan Claudir Marini Jr
BolaSkor.com - Kabar mengejutkan datang dari PSIS Semarang jelang Kompetisi Liga 1 2019 yang tinggal hitungan hari.
Striker asing Silvio Escobar secara resmi bergabung ke PSIS dengan status pinjaman dari klub sebelumnya Persija Jakarta. Eks bomber Perseru Serui ini akan melakukan kerja sama dengan skuat Mahesa Jenar selama setengah musim alias pada putaran pertama saja.
"Malam hari ini disela launching tim PSIS, kami umumkan tentang bergabungnya satu pemain asing lagi yaitu kami pinjam dari Persija, Silvio Escobar," kata CEO PSIS Yoyok Sukawi, di sela sela launching tim di Stadion Moch Soebroto Magelang, Sabtu (11/5) malam.
Baca Juga:
Ivan Kolev Pastikan Persija Hanya Gunakan Dua Penyerang untuk Liga 1 2019
Arema FC akan Hadapi PSIS Semarang dengan Dua Komposisi Tim Sekaligus
Yoyok berharap Escobar dapat segera beradaptasi dengan permainan PSIS. Apalagi dia akan menjadi pengganti striker Brasil PSIS Claudir Marini Jr yang cedera.
"Escobar akan bergabung Minggu ini. Untuk Claudir Marini, dari hasil diagnosa dia mengalami cedera retak tulang kaki dan butuh penyembuhan dua sampai tiga bulan ke depan. Marini tidak dicoret dan tetap bersama kami sambil proses penyembuhan. Mudah mudah dia sembuh secepatnya," jelas Yoyok Sukawi.
Silvio Escobar saat ini sedang melakukan proses naturalisasi menjadi WNI. Kabarnya proses ini sudah hampir rampung. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)
Tengku Sufiyanto
17.859
Berita Terkait
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara