Alasan Beckham Putra Tetap Masuk Daftar Pemain ke Asian Games 2022 meski Cedera
BolaSkor.com - Pemain Persib Bandung Beckham Putra Nugraha tetap masuk daftar pemain Timnas Indonesia U-24 untuk Asian Games 2022 Hangzhou. Padahal Beckham sedang mengalami cedera.
Beckham mengalami cedera di paha bagian kanan. Cedera itu didapatkan Beckham usai membela Persib di laga kontra Persija Jakarta pada 2 September lalu.
Cedera itu juga yang membuatnya dipulangkan dari pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23 di Solo. Sehingga Beckham absen di babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
"Prinsipnya kalau pemain cedera itu kita pasti akan obati. Yang kedua, dia pasti tidak main. Tapi kesulitan dari kami di PSSI, saya sebagai pelatih, entry by name itu tidak bisa lagi (diubah). Kami wajib memberikan 22 nama dari 1 bulan lalu. Pemain tersebut (Beckham) sudah saya daftarkan dan tidak boleh diganti lagi," kata pelatih Timnas Indonesia U-24 Indra Sjafri kepada awak media di Lapangan A Senayan, Jakarta, Jumat (15/9) pagi WIB.
Baca Juga:
Termasuk Beckham Putra dan Ramadhan Sananta, 7 Pemain Masih Absen pada TC Timnas Asian Games 2022
Daftar Skuad Timnas Asian Games 2022 Diumumkan, Ada Rizky Ridho dan Egy Maulana Vikri
Indra mengatakan dirinya tidak akan memaksakan Beckham bermain jika kondisinya memang tidak memungkinkan. Indra pun sudah punya rencana lain menghadapi situasi tersebut.
"Kami umumkan, Beckham tetap masuk (skuad). Untuk saya, sebagai pelatih, pemain yang benar-benar fit itu sebenarnya kita sudah punya untuk bikin rencana bagaimana menghadapi Kirgistan, Taiwan (Chinese Taipei), dan Korut (Korea Utara)," tuturnya.
Indra juga tidak mempersoalkan jika pada akhirnya Beckham benar-benar tidak bisa tampil dalam satu pertandingan pun. Sebab, dirinya masih punya 21 pemain lain.
"(Bahkan) Olimpiade itu hanya (boleh membawa) 18 pemain. Ini bagaimana cara pelatih me-manage pemainnya," ujar Indra Sjafri.
Meski demikian, Beckham termasuk ke dalam 7 pemain yang absen dalam sesi latihan pagi ini. Enam pemain lainnya adalah Alfeandra Dewangga (PSIS Semarang), Rachmat Irianto (Persib), Ramadhan Sananta (Persis Solo), Kadek Arel (Bali United), Ananda Raehan (PSM Makassar) dan Egy Maulana Vikri (Dewa United FC).
Timnas Indonesia U-24 dijadwalkan bertolak ke Hangzhou dalam dua rombongan. Rombongan pertama berangkat pada Sabtu (16/9) dinihari WIB, sedangkan rombongan berikutnya menyusul pada 18 September.
Di Asian Games 2022, Timnas Indonesia U-24 tergabung ke dalam Grup F bersama Korea Utara, Kirgistan, dan Taiwan. Timnas Indonesia U-24 akan menghadapi Kirgistan di laga pertama pada 19 September, kemudian Taiwan (21/9) dan Korea Utara (24/9).
Rizqi Ariandi
7.660
Berita Terkait
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri