Alasan Bali United Tak Patok Teco Target Tinggi di Liga 1 2019
BolaSkor.com - Manajemen Bali United tak mematok target tinggi kepada Stefano Cugurra. Hal ini seperti disampaikan oleh CEO Bali United, Yabes Tanuri.
Ini diutarakan dalam sesi perkenalan Teco, panggilan Stefano Cugurra di Bali, Senin (14/1) sore. Selain Teco, Bali United juga mengumumkan delapan nama baru yang akan membantu Serdadu Tridatu di musim 2019.
Delapan nama baru yang juga diperkenalkan Bali United yakni Leonard Tupamahu, Michael Orah, Gunawan Dwi Cahyo, William Pacheco, Haudi Abdillah, Samuel Reimas, Ahmad Maulana, dan Gusti Sandria.
Baca Juga:
Bali United Umumkan 8 Pemain, di Antaranya William Pacheco dan Gunawan Dwi Cahyo
Teco Ingin Bikin Bali United seperti Persija Jakarta
"Tahun pertama untuk Teco, Bali United berada di top lima. Karena ia baru dalam proses pengenalan tim baru. Karena itu kami kontrak 2+1 tahun dan ada plusnya jika masih mau," jelas Yabes Tanuri.
Target tinggi baru akan dipatok di tahun kedua Teco bersama Serdadu Tridatu, hingga menjadi juara. Termasuk kembali berkiprah di kompetisi Asia.
"Baru target berikutnya, prestasi tinggi. Tentu kami juga akan tetap berusaha tetap berada di atas. Juara tentunya dan kami sudah rindu ke level internasional," sambung Yabes Tanuri.
Sementara itu, Teco memastikan akan berusaha membawa Bali United menjadi juara sekalipun ditargetkan berada di lima besar Liga 1 2019.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025