Alami Patah di Tangan, Andritany Ardhiyasa Harus Menepi Selama Dua Bulan
BolaSkor.com – Kemenangan 2-1 Persija Jakarta atas Borneo FC pada leg perdana semifinal Piala Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (29/6), harus dibayar mahal oleh Macan Kemayoran.
Pada pertandingan tersebut, kiper sekaligus kapten tim Andritany Ardhiyasa harus ditarik keluar pada babak kedua karena mengalami cedera di bagian tangan kanannya.
Kejadian itu berlangsung di akhir babak pertama setelah kiper bernomor punggung 26 ini mengalami benturan dengan penyerang sayap Borneo FC, Terens Puhiri yang membuat sang pemain harus mengalami perawatan intensif.
Baca Juga:
Bambang Pamungkas: Pertandingan Menghadapi Borneo FC Merupakan Laga yang Spesial
Butuh Dua Dekade untuk Bambang Pamungkas Cetak Gol Ke-200 di Persija Jakarta
Alhasil Andritany Ardhiyasa tidak bisa melanjutkan permainan pada pertandingan semifinal tersebut dan digantikan oleh Shahar Ginanjar di sisa laga menghadapi Borneo FC.
Dokter tim Persija Jakarta, Donny Kurniawan menjelaskan kiper yang akrab disapa Bagol ini mengalami patah pada tangan kiri. Hal ini sesuai dengan hasil foto xray, yang dilakukan selepas pertandingan.
“Andritany mengalami patah pada tangan kiri, dan akan segera dilakukan operasi siang ini jam 2 siang. Kemungkinan akan istirahat dan terapi selama 2 bulan kedepan,” ujar pria yang akrab disapa Doc Bro, Minggu (30/6).
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026