MotoGP 2025
Alami Kecelakaan, Espargaro Absen di MotoGP Hungaria 2025
BolaSkor.com - Kabar buruk datang dari LCR Honda.
Tim asal Jepang ini tidak dapat turun dengan kekuatan penuh pada MotoGP Hungaria 2025 yang digelar pada Minggu (24/8) mendatang.
Kepastian ini didapat usai pembalap penggantinya, Aleix Espargaro mengalami cedera akibat kecelakaan sepeda.
Hal ini diumumkan langsung oleh LCR Honda melalui keterangan resminya.
Mereka menyebut kondisi fisik Espargaro tidak memungkinkan untuk menjalani balapan.
Baca Juga:
Hasil MotoGP Austria 2025: Marquez Raih Podium Pertama ke-9
Kilas Balik MotoGP Austria: Kemenangan Dramatis Brad Binder saat Cuaca Buruk
&
View this post on Instagram
"Pemeriksaan medis yang dijalani Il Capitano juga menunjukkan bahwa vertebra L3-nya terpengaruh," tulis LCR Honda.
"Dia pun dinyatakan tidak fit, dan sekarang akan kembali ke Barcelona untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut," tambahnya.
Awalnya Espargaro disiapkan untuk mengganti posisi Somkiat Chantra yang absen karena sedang menjalani masa pemulihan dari cedera lutut.
Nantinya Espargaro akan turun menemani Johann Zarco di MotoGP Hungaria.
Namun karena insiden ini, maka dengan sangat terpaksa LCR Honda hanya bisa turun dengan satu pembalap saja.
Tim Satelit KTM juga Alami Nasib Serupa
Tengku Sufiyanto
17.623
Berita Terkait
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya
FIFA Uji Coba 'Kartu VAR' di Piala Dunia U-17 2025
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Liverpool vs Real Madrid