Akhiri Rumor Manchester United, Jack Grealish Perpanjang Kontrak di Aston Villa

Jack Grealish merupakan salah satu pemain yang sering dikaitkan dengan Manchester United pada musim panas ini.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 15 September 2020
Akhiri Rumor Manchester United, Jack Grealish Perpanjang Kontrak di Aston Villa
Jack Grealish perpanjang kontrak di Aston Villa. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jack Grealish mengakhiri spekulasi kepindahannya ke Manchester United. Gelandang berusia 25 tahun itu akhirnya memilih memperpanjang kontrak bersama Aston Villa.

Grealish tampil apik bersama Villa sepanjang musim lalu. Ia mencetak sepuluh gol dan delapan assist dari 41 laga di semua kompetisi.

Performa apik itu membuat nama Grealish dikait-kaitkan dengan Manchester United. Setan Merah memang membutuhkan gelandang serba bisa seperti dirinya.

Baca Juga:

Debut di Timnas Inggris, Jack Grealish Ungkap Pesan Emosional

Demi Datangkan Jack Grealish, Manchester United Bersedia Tukar Pemain

Ragu di Aston Villa, Jack Grealish Beri Kode kepada Manchester United

Jack Grealish

Sang pemain juga tertarik bergabung ke Old Trafford. Namun mahalnya harga yang ditetapkan Villa membuat transfer ini sulit terwujud.

Peluang Grealish gabung Manchester United kian mengecil setelah raksasa Inggris itu meresmikan kedatangan Donny van de Beek. Kebetulan karakter kedua pemain sangatlah mirip.

Hal itu jugalah yang akhirnya membuat Grealish menerima tawaran perpanjangan kontrak yang disodorkan Villa. Kesepakatan baru ini akan membuatnya bertahan di Villa Park hingga 2025 mendatang.

"Saya senang membuat komitmen ini untuk Villa. Ini klub saya, rumah saya dan saya sangat bahagia di sini," kata Grealish di situs resmi klub.

"Pemilik telah menjelaskan kepada saya betapa ambisiusnya mereka dan bagaimana mereka ingin membangun Aston Villa. Ada saat-saat menyenangkan di depan dan saya sangat senang menjadi bagian darinya. "

Grealish merupakan salah satu pemain penting yang dimiliki Villa. Selain menjabat sebagai kapten, ia merupakan salah satu kunci utama kesuksesan klub asal Birmingham itu masih bertahan di Premier League.

Jack Grealish Aston villa Manchester United Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
John Herdman mengatakan proses seleksi asisten pelatih lokal sedang berjalan dan hasilnya akan diumumkan dalam beberapa pekan ke depan.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
Inggris
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Baru saja berpisah dengan Real Madrid, Xabi Alonso kemungkinan tidak akan lama berstatus pengangguran.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Liga Indonesia
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Alaeddine Ajaraie mengusung misi besar saat Persija Jakarta bertandang ke Indomilk Arena untuk menghadapi Persita Tangerang.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Liga Indonesia
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Persija Jakarta kembali melepas pemain asingnya. Pemain tersebut adalah Alan Cardoso, bek kiri dari Brasil.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Piala Dunia
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Mantan Presiden FIFA Sepp Blatter mendukung gerakan boikot Piala Dunia 2026 yang dimainkan di Amerika Serikat.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Mantan Presiden FIFA Dukung Seruan Boikot Piala Dunia 2026 di AS
Lainnya
Perempat Final Piala Asia Futsal 2026 Jadi Target Pelatih Indonesia Hector Souto
Hector Souto berharap Timnas Futsal Indonesia bisa mencapai perempat final Piala Asia Futsal 2026 yang digelar di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Perempat Final Piala Asia Futsal 2026 Jadi Target Pelatih Indonesia Hector Souto
Piala Asia
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) memberikan penangguhan sementara sanksi kepada tujuh pemain naturalisasi timnas Malaysia.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Hukuman Tujuh Pemain Naturalisasi Malaysia Ditangguhkan Pengadilan
Jerman
Bayern Munchen Bahas Perpanjangan Kontrak Harry Kane
Bayern Munchen telah membuka pembicaraan dengan Harry Kane terkait kemungkinan perpanjangan kontrak sang striker.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Bayern Munchen Bahas Perpanjangan Kontrak Harry Kane
Inggris
Satu Hal yang Membuat Arne Slot Akan Dipecat Liverpool
Jamie Carragher menilai masa depan Arne Slot di Liverpool sangat bergantung pada satu target krusial. Gagal meraih ini, risikonya besar.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Satu Hal yang Membuat Arne Slot Akan Dipecat Liverpool
Italia
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Andre Onana dikabarkan membuka peluang kembali ke Inter Milan. Situasi di Manchester United membuat masa depan sang kiper jadi sorotan.
Johan Kristiandi - Selasa, 27 Januari 2026
Sinyal Andre Onana Kembali ke Inter Milan
Bagikan