Aji Santoso Kecewa Rivaldi Bawuo Urung Perkuat Persebaya

Rivaldi Bawuo pamit beberapa jam sebelum Persebaya menggelar latihan.
Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 27 April 2021
Aji Santoso Kecewa Rivaldi Bawuo Urung Perkuat Persebaya
Penyerang Rivaldi Bawuoh (kiri) batal membela Persebaya Surabaya. (BolaSkor.com/Keyzie Zahir)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kompetisi Liga 1 2021 akan segera bergulir. Persebaya Surabaya sudah bersiap dengan kembali menggelar latihan. Namun kekuatan mereka tereduksi setelah Rivaldi Bawuo yang diproyeksi menjadi andalan lini depan Persebaya memilih angkat koper.

Sore (26/4), Persebaya menggelar latihan pasca turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Namun, beberapa jam sebelum latihan di Lapangan SIER dimulai, Rivaldi Bawuo malah pamit.

“Suatu kebanggaan tersendiri bagi saya, bisa gabung di klub ini. Saya memohon maaf, untuk tahun ini saya belum bisa gabung bersama tim, karena 1-2 hal,” tulisnya di akun Instagram pribadinya.

Baca Juga:

Tidak Sesuai Harapan, Persib Coret Farshad Noor

Menpora Optimistis Liga 1 Berjalan meski Suporter Buat Ulah

Tak ayal, kepergian pemain kelahiran Gorontalo tersebut membuat pelatih Persebaya Aji Santoso kecewa. Menurutnya, mantan pemain Arema FC tersebut bakal dikontrak oleh tim Kota Pahlawan.

“Cukup disayangkan sebenarnya karena (Rivaldi) tidak memegang komitmen dari apa yang telah disampaikan ke saya, bahwa setelah Piala Menpora dia sudah pasti di Persebaya. Tetapi kok dalam perkembangannya jadi seperti ini,” keluh Aji Santoso.

Kendati demikian, juru racik asli Kepanjen, Kabupaten Malang itu tidak bisa menghalangi keputusan yang diambil Rivaldi. Tak hanya itu, Aji juga mengaku tidak mengetahui alasan penyerang berusia 27 tahun tersebut batal membela Persebaya.

“Saya tidak ada masalah karena saya tidak bergantung kepada satu pemain. Tetapi, saya tidak tahu (sebab keluarnya Rivaldi) karena dia dibawah kendali agen,” terang mantan kapten Persebaya tersebut.

Sementara itu, manajemen Bajol Ijo membenarkan telah menyiapkan kontrak permanen untuk mantan top skorer Liga 2 2017 itu. Kabarnya, kontrak tersebut akan disodorkan kepada Rivaldi Bawuoh usai menjalani latihan.

“Meski berstatus trial, kontribusinya untuk tim cukup bagus sehingga kontraknya akan ditingkatkan menjadi permanen. Dia dan agennya juga sudah oke. Tapi kalau sudah seperti ini tak perlu diperpanjang. Kalau hatinya tidak ada di sini mau bagaimana lagi,” ujar Ram Surahman, sekretaris tim Persebaya.

Pada turnamen Piala Menpora kemarin, Rivaldi tampil empat kali bersama Persebaya. Dua diantaranya sebagai starter dan dua kali sebagai pemain pengganti. Meski begitu, Rivaldi belum menyumbang gol maupun assist untuk Persebaya. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)

Aji Santoso Persebaya surabaya Rivaldi Bawuo Breaking News Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Fiorentina di Serie A. Rossoneri rawan tergelincir! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Final Piala Super Spanyol memanas! Real Madrid dan Barcelona bentrok dalam El Clasico sarat balas dendam. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan susunan pemain terkuat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Bagikan