Ahsan/Hendra Melenggang ke Semifinal BWF World Tour Finals
BolaSkor.com - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, melaju ke semifinal BWF World Tour Finals 2020. Kepastian itu didapat setelah mengalahkan Aaron Chia/Wooi Yik Soh dengan skor 18-21, 21-17, dan 21-11.
Ahsan/Hendra membuka gim pertama dengan keunggulan 11-7. Namun, jarak yang cukup jauh itu membuat The Daddies terlena.
Alhasil, selepas interval, Aaron/Chia tampil trengginas. Mereka mengejar ketertinggalan dan menutup gim pertama dengan kemenangan.
Baca Juga:
BWF World Tour Finals: Greysia / Apriyani Lumat Pasangan Malaysia
BWF World Tour Finals: Ahsan/Hendra Kembali Dibuat Tak Berdaya
Sadar telah melakukan kesalahan di gim pertama, Ahsan/Hendra bermain lebih tenang. Namun, skor ketat hingga 11-11 terjadi kali ini.
Berkat ketenangan, Ahsan/Hendra akhirnya mampu mencuri kesempatan dan memaksa rubber game.
Di gim ketiga, Ahsan/Hendra memutuskan bermain cepat. Juara All England 2019 itu unggul 11-8 atas Aaron/Chia.
The Daddies pada akhirnya berhasil menutup pertandingan dengan kemenangan. Hasil ini mengantar Ahsan/Hendra lolos ke semifinal dengan status runner up.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang