'Agen' Christian Eriksen dan Strategi Erik ten Hag untuk Rekrut Rasmus Hojlund

Rasmus Hojlund dalam radar transfer Manchester United.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 08 Juni 2023
'Agen' Christian Eriksen dan Strategi Erik ten Hag untuk Rekrut Rasmus Hojlund
Rasmus Hojlund (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Selepas musim 2022-2023 berakhir Manchester United dikaitkan dengan banyak pemain di Eropa, tetapi itu baru sebatas rumor dan belum ada tawaran yang kongkrit. Salah satu pemain itu adalah Rasmus Hojlund.

Pemain berpaspor Denmark memiliki syarat yang dibutuhkan Man United dalam pencarian penyerang nomor 9 atau striker tengah. Terlebih Hojlund baru berusia 20 tahun dan juga fans Manchester Merah.

"Sekarang Anda bertanya, saya tidak akan menyembunyikan fakta bahwa saya adalah penggemar berat Manchester United," ucap Hojlund beberapa waktu lalu.

"Jadi secara pribadi, itu akan menjadi salah satu hal terbesar bagi saya, tetapi tentu saja itu tidak berarti saya akan menolak klub besar lainnya jika tawaran datang pada suatu saat."

Baca Juga:

Manchester United Sudah Tahu Waktu yang Tepat Datangkan Kim Min-Jae

Kesabaran Ada Batasnya, Sheikh Jassim Enggan Lirik Manchester United jika Tawaran Kelima Ditolak

Jadon Sancho Gagal Bersinar di Manchester United, Sang Mantan Siap Menampung

Hojlund merupakan salah satu opsi dalam perburuan striker Man United selain Harry Kane, Victor Osimhen, dan Randal Kolo Muani. Seperti pemain lain yang digosipkan belakangan ini, belum ada penawaran kongkrit dari Man United.

Kendati demikian, kans klub untuk merekrutnya cukup besar karena dua faktor. Pertama, Man United memiliki kompatriotnya sekaligus kapten timnas Denmark, Christian Eriksen. Ia bisa jadi 'agen' Man United kala keduanya bertemu pada agenda internasional bulan ini.

Kedua, pelatih Man United, Erik ten Hag, juga dikabarkan sudah berulang kali menghubungi pemain Atalanta tersebut dan berbicara kepadanya. Sebagaimana dikutip dari Manchester Evening News, disinyalir kedua faktor itu akan memperbesar kans Man United merekrutnya.

Dilihat dari Transfermarkt, Rasmus Hojlund punya banderol 35 juta euro dan kontrak hingga 2027 dengan Atalanta. Pemain yang kerap dibandingkan dengan Erling Haaland itu sudah mencetak 16 gol dan memberikan 7 assists dari 42 laga Atalanta, di seluruh kompetisi, pada musim 2022-2023.

Rasmus Hojlund Manchester United Transfer Isu Transfer Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.205

Berita Terkait

Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Inggris
Pertama Sejak 1914-1915, Manchester United Memainkan Laga Paling Sedikit dalam Semusim
Musim 2025-2026 berakhir dini untuk Manchester United dalam perebutan trofi usai tersingkir di putaran tiga Piala FA.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Pertama Sejak 1914-1915, Manchester United Memainkan Laga Paling Sedikit dalam Semusim
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil pertandingan yang melibatkan Manchester United di Piala FA, serta Inter Milan di ajang Serie A.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Jadwal
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Link live streaming serta jadwal siaran langsung putaran tiga Piala FA antara Manchester United vs Brighton & Hove Albion di Old Trafford.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Prediksi
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Brighton: Status Tuan Rumah Bukan Jaminan
Statistik serta prediksi putaran tiga Piala FA antara Manchester United vs Brighton & Hove Albion di Old Trafford.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Manchester United vs Brighton: Status Tuan Rumah Bukan Jaminan
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Bagikan