Agen Adnan Januzaj Konfirmasi Didekati AS Roma

BolaSkor.com - Agen Adnan Januzaj, Dirk de Vriese, mengungkapkan kliennya tengah didekati oleh AS Roma. Menurut Januzaj, I Giallorossi sudah melakukan kontak dengan agennya.
AS Roma tengah mencari pemain untuk mengisi posisi di lini tengah. Kondisi tersebut disebabkan oleh cedera parah yang menimpa Nicolo Zaniolo.
Nicolo Zaniolo merupakan andalan di lini tengah AS Roma. Sayangnya Zaniolo tengah menderita cedera saat berhadapan dengan Juventus di Serie A.
Baca Juga:
Mulai Bergerak, Inter Milan Sangat Dekat Amankan Giroud, Eriksen, dan Spinazzola

Cedera Nicolo Zaniolo cukup parah, karena menderita ACL. Alhasil, gelandang timnas Italia tersebut harus menepi hingga musim 2019-2020 berakhir.
Kondisi tersebut membuat AS Roma harus mencari pemain baru untuk menutup posisi Nicolo Zaniolo. Mantan gelandang Manchester United, Adnan Januzaj, pun menjadi incaran.
"Kami sedang menjalin kontak dengan AS Roma. Kami sudah mengevaluasi tawaran dari mereka dengan beberapa formula," kata Dirk de Vriese kepada Laroma24.it.
"Tawaran dari AS Roma termasuk di antaranya adalah peminjaman dari Real Sociedad dengan opsi pembelian. Kami berharap segalanya bisa selesai," imbuh sang agen.
Menurut kabar, Real Sociedad meminta bayaran senilai 15 juta euro untuk Adnan Januzaj. Sementara itu, AS Roma menawarkan peminjaman dengan opsi pembelian 12-13 juta euro.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT

Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025

Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025

Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina

Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
