Super League
Adam Alis Bagikan Tips Bisa Bersaing dengan Thom Haye hingga Luciano Guaycochea
BolaSkor.com - Pemain Persib Bandung, Adam Alis bagikan tips agar bisa bersaing di tengah gempuran pemain asing di musim 2025/2026 ini.
Apalagi di posisinya sebagai gelandang tengah, dia harus bisa bersaing dengan Luciano Guaycochea dari Argentina dan Wiliam Marcilio dari Brasil untuk bisa mendapatkan kepercayaan bermain di Persib Bandung.
Namun Adam Alis mampu bersaing hingga tak pernah sekalipun absen di setiap pertandingan Persib Bandung.
Baik di Super League maupun di AFC Champions League (ACL) Two 2025/2026.
Baca Juga:
Gemilang di Persib Bandung, Teja Paku Alam Berharap Dapat Panggilan Timnas Indonesia
Bek Persib Bandung Prediksi Timnas Indonesia Tak Lolos ke Piala Dunia 2026
View this post on Instagram
Pemain kelahiran Jakarta ini juga mampu membangku cadangkan gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye saat Persib Bandung menghadapi Bangkok United di laga lanjutan ACL Two.
Adam mengaku selama ini terus berusaha menampilkan permainan terbaiknya.
Baik di sesi latihan maupun saat dipercaya menghadapi pertandingan.
“Setiap diberikan kepercayaan, berapapun menit bermain yang diberikan pelatih, saya selalu berusaha memberikan yang terbaik. Dan di latihan juga selalu memberikan yang terbaik seratus persen untuk diri sendiri dan tim,” ujar Adam Alis, Senin (6/10).
Pemain bernomor punggung 18 di Persib Bandung ini tak mempermasalahkan jika pada akhirnya tidak mendapatkan kepercayaan bermain.
“Tapi setiap dikasih menit bermain selalu maksimal aja,” tegasnya.
Si Pencair Suasana di Persib
Tengku Sufiyanto
17.668
Berita Terkait
Dana Terbatas, AC Milan Tidak Mampu Mendatangkan Robert Lewandowski
Masih Pantau Sang Mantan, Tijjani Reijnders Yakin AC Milan Raih Scudetto
Prediksi dan Statistik Azerbaijan vs Prancis: Berat Sebelah
Indonesia Tuan Rumah Asian Champions League Minifootball 2025, Perdana di Tanah Air
Italia vs Norwegia: Gli Azzurri Kibarkan Bendera Putih Sebelum Bertanding
Digasak Mali, Timnas Indonesia U-22 Perpanjang Rekor Buruk
Link Streaming Albania vs Inggris, Senin 17 November 2025
Prediksi dan Statistik Italia vs Norwegia: Mungkin, tetapi Butuh Keajaiban
Prediksi dan Statistik Albania vs Inggris: Menutup dengan Sempurna
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Bantai Georgia, Spanyol Semakin Dekat Raih Tiket Putaran Final