Ada Andil Pedrosa di Balik Kesuksesan KTM
BolaSkor.com – Perkembangan pesat yang ditunjukkan KTM turut menyita perhatian Manager Teknis Aleix Espargaro, Antonio Jimenez. Menurutnya Dani Pedrosa memiliki andil penting dalam keberhasilan KTM saat ini.
Saat ini KTM menjadi salah satu tim yang paling disorot oleh masyarakat luas. Di saat tim-tim lain mengalami kemunduran performa, KTM justru mampu menunjukkan perkembangan signifikan.
Tengok saja saat berlangsungnya MotoGP Spanyol. Tim asal Austria ini mampu mendominasi jalannya sprint race dan balapan utama.
Melihat kondisi ini, Antonio mencoba menganalisa kekuatan KTM. Antonio berpendapat, keberhasilan yang diraih KTM saat ini murni karena campur tangan pembalap pengujinya, Pedrosa.
“Mereka memiliki keunggulan di mana sedikit tim bisa menunjukkannya, yakni pembalap penguji super, Dani Pedrosa. Hal ini saja sudah membuat saya ketakutan. Pedrosa bisa menunjukkan dirinya seorang juara setelah tiba di sini usai pensiun beberapa tahun. Pembalap yang berhenti dari MotoGP karena kehendaknya dan keputusannya sendiri,” ungkap Antonio, dilansir dari motosan.es.
“Jika KTM bisa menjadi seperti ini sekarang, kamu harus berterima kasih kepada Pedrosa untuk 20 tahun ke depan. Karena apa yang dilakukan Pedrosa sangat luar biasa,” tambahnya.
Berdasarkan pengamatan Antonio, Pedrosa berhasil mengembangkan motor KTM ke tingkat lebih tinggi. Dari yang awalnya terkenal sebagai motor lambat, berubah menjadi motor kompetitif yang mampu bersaing dengan tim-tim besar.
“Jika motornya bisa bekerja dengan sangat baik, itu berkat Pedrosa. Motornya menjadi sangat cepat. Motornya juga menjadi seimbang dan mampu merebut podium. Sekali lagi terima kasih kepada Pedrosa,” tutup Antonio.
Penulis: Bintang Rahmat
Yusuf Abdillah
9.512
Berita Terkait
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang