Serie A
AC Milan Berencana Depak Satu Penyerang pada Bursa Transfer Januari 2026
BolaSkor.com – Santiago Gimenez terancam kehilangan tempatnya di AC Milan. Laporan media Italia mengungkapkan bahwa penyerang asal Meksiko itu hanya memiliki waktu dua bulan untuk membuktikan diri atau berisiko dilepas klub pada bursa transfer berikutnya.
Milan mendatangkan Gimenez pada Januari lalu dalam proyek perombakan besar skuat. Rossoneri menggelontorkan dana sebesar 28,5 juta euro, yang bisa meningkat hingga 35 juta euro dengan bonus dan klausul tambahan.
Baca Juga:
Ditaksir AC Milan, Agen Mantan Kapten Inter Milan Angkat Bicara
Davide Bartesaghi Masuk Radar Barcelona, AC Milan Siaga Satu
Cari Striker Baru, AC Milan Jatuh Hati dengan Penyerang Mahal Tottenham Hotspur
View this post on Instagram
Ketika itu, performa Gimenez sedang menanjak. Ia mencetak 7 gol dari 11 pertandingan Eredivisie dan 5 gol dari 5 laga Liga Champions bersama Feyenoord.
Namun sejak pindah ke San Siro, ketajamannya seolah hilang.
Belum Cetak Gol di Serie A
Hingga pekan ke-9 Serie A 2025–2026, Gimenez belum mencetak satu gol pun, meski sudah tampil dalam delapan dari sembilan laga dan menghabiskan waktu lebih dari 10 jam bermain di liga.
Situasi itu membuat kesabaran pelatih Massimiliano Allegri mulai diuji.
Pada awal musim, Gimenez diprediksi akan berada di belakang Rafael Leao, Christian Pulisic, dan Christopher Nkunku dalam daftar prioritas lini depan Milan.
Namun, cedera Leao dan kebugaran Nkunku yang belum maksimal membuatnya mendapat banyak kesempatan bermain dalam formasi 3-5-2 milik Allegri.
Sayangnya, peluang itu belum mampu ia manfaatkan dengan baik.
Persaingan Makin Ketat
Johan Kristiandi
18.270
Berita Terkait
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City