AC Milan 1-1 FC Porto: Pioli Sesalkan Performa Babak Pertama

Peluang Milan untuk melaju ke 16 besar nyaris tertutup.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 04 November 2021
AC Milan 1-1 FC Porto: Pioli Sesalkan Performa Babak Pertama
AC Milan (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Peluang AC Milan untuk melaju ke babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 semakin sulit usai gagal mengalahkan FC Porto. Sang pelatih, Stefano Pioli menyesalkan performa Rossoneri di babak pertama.

Dalam laga yang berlangsung di San Siro, Kamis (4/11) dini hari WIB, Milan hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Porto. Padahal Olivier Giroud dan kawan-kawan butuh kemenangan untuk membuka peluang lolos ke fase gugur.

Milan bahkan harus tertinggal lebih dulu saat laga baru memasuki menit keenam. Luis Diaz dengan mudah menaklukkan Ciprian Tatarusanu usai mendapat umpan matang dari Marko Grujic.

Baca Juga:

Hasil Liga Champions: Milan Tertahan, Liverpool dan Ajax Amankan Tiket 16 Besar

Deretan Fakta Menarik dari Matchday Keempat Liga Champions 2021-2022

Sheriff Dulu, Baru Milan

Gol tersebut sempat membuat mental para pemain Milan goyang. Alhasil Porto mampu tampil mendominasi dan menciptakan sejumlah peluang emas lain.

Milan kemudian bangkit di babak kedua. Masuknya Pierre Kalulu usai turun minum mengubah permainan tuan rumah.

Kalulu juga yang akhirnya menjadi inspirator kebangkitan Milan. Akselerasinya di kotak terlarang membuat Chancel Mbemba panik sehingga salah mengantisipasi bola dan mencetak gol bunuh diri.

Di sisa laga, Milan tampil habis-habisan untuk mencetak gol kemenangan. Pioli bahkan memasukkan Zlatan Ibrahimovic untuk menambah daya dobrak.

Namun Milan tetap gagal menembus pertahanan rapat Porto. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai.

“Kami bisa melakukannya dengan lebih baik, terutama di babak pertama. Kami kurang tajam dalam pengambilan keputusan,” kata Pioli kepada Amazon Prime Italia.

“Jika lawan menekan setinggi itu dan bertahan dengan garis tinggi, kami harus mencari bola. Namun kami tidak melakukannya dengan cukup presisi."

“Saya tidak bisa mengeluh tentang babak kedua, dalam hal rasa lapar, energi, dan peluang yang tercipta. Sayangnya, level untuk meraih kemenangan di Eropa sangat tinggi dan kami tidak berbuat cukup," tambahnya.

Hasil imbang ini membuat Milan meraih poin perdana di Liga Champions 2021-2022. Peluang mereka untuk lolos ke babak 16 besar juga masih ada meski sangat kecil.

Pioli memilih bersikap realistis terkait hal ini. Ia setidaknya ingin membuat Milan tampil lebih baik di dua laga tersisa.

“Agar pantas mendapatkannya, Anda harus memenangkan pertandingan. Porto pantas mendapat pujian dan kami pantas disalahkan," tegas Pioli.

AC Milan Liga Champions Stefano Pioli Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Piala Dunia
Carlo Ancelotti Bantah Telah Sarankan Endrick Tinggalkan Real Madrid demi Amankan Tempat di Skuad Brasil
Carlo Ancelotti dengan cepat membantah klaim dirinya mendesak Endrick untuk meninggalkan Real Madrid di bursa transfer mendatang.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Carlo Ancelotti Bantah Telah Sarankan Endrick Tinggalkan Real Madrid demi Amankan Tempat di Skuad Brasil
Prediksi
Prediksi dan Statistik Polandia vs Belanda: De Oranje Bidik Tiket
Polandia akan menjamu Belanda dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa Grup G yang digelar di Stadion Narodowy.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Prediksi dan Statistik Polandia vs Belanda: De Oranje Bidik Tiket
Jadwal
Link Streaming Angola vs Argentina, Jumat 14 November 2025
Nonton Angola vs Argentina malam ini! Cek link streaming resmi, jadwal lengkap, serta kondisi skuad terbaru jelang laga uji coba internasional.
Johan Kristiandi - Jumat, 14 November 2025
Link Streaming Angola vs Argentina, Jumat 14 November 2025
Internasional
Prediksi dan Statistik Luksemburg vs Jerman: Satu Langkah Lebih Dekat ke Piala Dunia 2026
Jerman incar kemenangan krusial saat menantang Luksemburg pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Cek prediksi skor, susunan pemain, dan statistik lengkap.
Johan Kristiandi - Jumat, 14 November 2025
Prediksi dan Statistik Luksemburg vs Jerman: Satu Langkah Lebih Dekat ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia
Dapat Kartu Merah, Cristiano Ronaldo Terancam Tidak Tampil di Dua Laga Pertama Piala Dunia 2026
Cristiano Ronaldo bisa mendapatkan hukuman tambahan yang membuatnya terancam absen dari pertandingan dua laga pertama Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Dapat Kartu Merah, Cristiano Ronaldo Terancam Tidak Tampil di Dua Laga Pertama Piala Dunia 2026
Internasional
Prediksi dan Statistik Angola vs Argentina: Membiasakan Diri Lawan Wakil Afrika
Argentina tandang ke markas Angola pada uji coba internasional. Messi main, Angola tanpa beban. Prediksi skor, susunan pemain, dan statistik lengkap.
Johan Kristiandi - Jumat, 14 November 2025
Prediksi dan Statistik Angola vs Argentina: Membiasakan Diri Lawan Wakil Afrika
Piala Dunia
Bukayo Saka Main Penuh, Tanda Dipercaya Thomas Tuchel sebagai Pendamping Harry Kane?
Inggris memetik kemenangan 2-0 atas Serbia di Stadion Wembley pada pertandingan Grup K Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Bukayo Saka Main Penuh, Tanda Dipercaya Thomas Tuchel sebagai Pendamping Harry Kane?
Spanyol
Zlatan Ibrahimovic Desak AC Milan Rekrut Robert Lewandowski dari Barcelona
AC Milan telah meningkatkan upaya mereka untuk mendapatkan Robert Lewandowski dari Barcelona.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Zlatan Ibrahimovic Desak AC Milan Rekrut Robert Lewandowski dari Barcelona
Spanyol
Pedri Ungkap Impian yang Tidak Terwujud di Barcelona
Sejak bergabung dengan Barcelona pada 2019-2020, Pedri menjelma menjadi salah satu gelandang terbaik di Spanyol.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Pedri Ungkap Impian yang Tidak Terwujud di Barcelona
Piala Dunia
Vinicius Percaya Brasil Semakin Berkembang di Bawah Carlo Ancelotti
Vinicius Junior menegaskan bahwa di bawah pelatih Carlo Ancelotti, tim nasional Brasil akan semakin berkembang dan bisa bicara banyak di Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 14 November 2025
Vinicius Percaya Brasil Semakin Berkembang di Bawah Carlo Ancelotti
Bagikan