7 Fakta Menarik Jelang Chelsea Vs Leicester City
BolaSkor.com - Chelsea akan kedatangan Leicester City pada laga lanjutan Premier League di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (13/1). Di atas kertas Chelsea tak akan kesulitan mengatasi tamunya.
Melihat ke belakang, Leicester selalu keteteran menghadapi Chelsea. dari 14 pertemuan dengan Chelsea, 12 kali Leicester menelan kekalahan. Dalam laga ini Antonio Conte berpeluang menjadi manajer pertama yang meraih 26 kemenangan dalam 31 laga kandang. Berikut fakta-fakta lain jelang laga Chelsea versus Leicester City.
1. Chelsea hanya sekali kalah dalam 26 laga di ajang liga melawan Leicester di Stamford Bridge sejak 1965 (Menang 16, seri 9, kalah 1). Kekalahan terjadi pada September 2000 dengan skor 0-2.
2. Chelsea sudah tujuh kali menang secara beruntun di kandang pada laga Premier League. Dari tujuh kemenangan itu, lima tidak kemasukan gol.
3. Antonio Conte sudah mencatat 25 kemenangan dalam 30 laga kandang di Premier League. Menyamai rekor Jose Mourinho dan Carlo Ancelotti.
4. Chelsea tak terkalahkan dalam enam laga Premier League terakhir dengan mengoleksi 14 poin dari maksimal 18.
5. N'Golo Kante tampil 37 kali di Premier League bersama Leicester saat menjadi juara pada 2015-16. Sedangkan Danny Drinkwater tampil 35 kali.
6. Leicester tak pernah menang dalam 12 laga tandang terakhir di Premier League melawan tim yang saat ini ada di enam besar klasemen.
7. Jamie Vardy sudah membuat 22 gol di Premier League dalam 41 penampilan melawan tim yang saat ini ada di enam besar klasemen sejak debut pada Agustus 2014.
Yusuf Abdillah
9.576
Berita Terkait
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Meredup di Liverpool, Alexander Isak Kena Karma
Kirim Kode, Bek Crystal Palace Ungkap Hasrat Gabung Manchester United
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer