7 Fakta Menarik dari Kedigdayaan Barcelona di Kandang Madrid

Barcelona membungkam Madrid dengan skor telak 4-0.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 21 Maret 2022
7 Fakta Menarik dari Kedigdayaan Barcelona di Kandang Madrid
Barcelona membungkam Real Madrid dengan skor 4-0. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Barcelona tampil digdaya saat bertandang ke markas Real Madrid pada lanjutan LaLiga 2021-2022. Tak main-main, Blaugrana sukses berpesta gol dalam laga bertajuk El Clasico tersebut.

Dalam laga yang berlangsung di Estadio Santiago Bernabeu, Senin (21/3) dini hari WIB, Barcelona menghabisi Madrid dengan skor telak 4-0. El Barca juga mendominasi penuh jalannya laga.

Pierre-Emerick Aubameyang tampil sebagai bintang kemenangan Barcelona dengan sumbangan 2 gol. Sementara dua gol lainnya dicetak Ronald Araujo dan Ferran Torres.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Liverpool ke Semifinal, Barcelona Bantai Real Madrid

Erling Haaland Diragukan Sukses di Barcelona

Benzema Absen di El Clasico, Ancelotti Sudah Punya Penggantinya

Hasil ini membuat perburuan gelar juara LaLiga kembali terbuka. Barcelona kini merangsek ke peringkat ketiga dengan raihan 54 poin.

Barcelona masih tertinggal 12 poin dari Madrid yang menduduki puncak klasemen. Namun mereka memiliki tabungan satu laga lebih banyak.

Kemenangan fantastis Barcelona di kandang Madrid juga menghadirkan sejumlah fakta menarik. Berikut ini beberapa di antaranya:

1. Xavi menjadi pelatih Barcelona ketiga yang memenangi El Clasico perdana dengan empat gol atau lebih. Ia mengikuti jejak Ferdinand Daucik (1951, skor 7-2) dan Helenio Herrera (1858, skor 4-0).

2. Barcelona asuhan Xavi mencatatkan 10 tembakan ke arah gawang Real Madrid pada laga debut El Clasico di LaLiga. Jumlah tersebut hanya lebih sedikit dari dua pelatih Barcelona pada momen serupa yaitu Ernesto Valverde (11 tembakan pada 2017) dan Frank Rijkaard (13 tembakan pada 2003).

3. Pierre-Emerick Aubameyang menjadi pemain pertama yang terlibat langsung dalam tiga gol pada laga debut El Clasico di semua kompetisi sepanjang abad ke-21. Ia menorehkan dua gol dan satu assist.

4. Aubameyang juga menjadi pemain pertama pada abad ke-21 yang selalu mencetak gol dalam lima pertemuan terakhir kontra Real Madrid.

5. Ousmane Dembele mampu memberikan dua assist sepanjang babak pertama duel El Clasico. Torehan tersebut membuatnya mengikuti jejak Xavi Hernandez pada tahun 2009.

6. Dembele telah memberikan 14 assist untuk Pierre-Emerick Aubameyang sepanjang karier profesional keduanya.

7. Aubameyang kini sudah mencetak sembilan gol dengan seragam Barcelona. Jumlah tersebut lebih banyak ketimbang yang dikumpulkannya bersama Arsenal sepanjang musim ini.

Barcelona Real Madrid LaLiga El clasico Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Como vs AC Milan di Serie A 2025/2026. Peluang menang kedua tim nyaris seimbang, siapa bakal keluar sebagai pemenang?
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Como vs AC Milan: Perbedaan Peluang Menang Sangat Tipis
Spanyol
Kepergian Xabi Alonso Memengaruhi Nasib Masa Depan Satu Pemain Real Madrid
Seiring pemecatan Xabi Alonso yang dilakukan Real Madrid, masa depan beberapa pemain Real Madrid tak menentu, salah satunya Arda Guler.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Kepergian Xabi Alonso Memengaruhi Nasib Masa Depan Satu Pemain Real Madrid
Timnas
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, mengatakan gairah sepak bola di Indonesia mirip dengan Newcastle.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
John Herdman Teringat Newcastle saat Melihat Timnas Indonesia
Timnas
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Demi membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia, John Herdman membuka peluang menambah pemain naturalisasi baru. Pelatih asal Inggris itu siap berburu pemain terbaik hingga Eropa. Simak rencana besarnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Timnas
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Bulgaria dan Peru dikabarkan menjadi lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026. Satu tim lainnya yang sudah mengonfirmasi adalah Saint Kitts and Nevis.
Rizqi Ariandi - Kamis, 15 Januari 2026
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Timnas
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman menegaskan kendali penuh atas pemilihan pemain dan strategi Skuad Garuda. Meski demikian, ia tetap membuka ruang masukan dari banyak pihak. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Futsal
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Legenda futsal dunia Falcao tak sabar menghadapi Ricardinho di Indonesia. Duel dua GOAT futsal akan tersaji di Futsal XSeries 2 Jakarta, 17–18 Januari 2026. Pertarungan langka yang dinanti fans!
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Barcelona menantang Racing Santander di Copa del Rey 2025/2026. Statistik, kondisi tim, head to head, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Spanyol
Real Madrid Disingkirkan Tim Divisi 2 Liga Spanyol, Mimpi Buruk Debut Alvaro Arbeloa
Debut Alvaro Arbeloa sebagai pelatih Real Madrid berjalan buruk. Los Blancos kalah 2-3 melawan Albacete di 16 besar Copa del Rey.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Real Madrid Disingkirkan Tim Divisi 2 Liga Spanyol, Mimpi Buruk Debut Alvaro Arbeloa
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Hasil pertandingan pada Kamis (15/01) dini hari WIB di Serie A dan Copa del Rey, melibatkan Inter Milan dan Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Bagikan