7 Alasan Manchester United Akan Mengalahkan Chelsea Berdasarkan Statistik
BolaSkor.com - Manchester United akan menjamu Chelsea pada pertandingan pekan keenam Premier League 2020-2021, di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/10). Berdasarkan statistik, The Red Devils punya peluang besar meraup tiga poin.
Saat ini, Manchester United bercokol pada posisi ke-15 klasemen sementara usai hanya menuai enam poin dari empat pertandingan. Sementara itu, Chelsea menempati posisi kedelapan dengan raihan delapan poin dari delapan laga.
Meski memiliki posisi lebih baik, tetapi Chelsea tidak bisa memandang Manchester United sebelah mata. Apalagi, pada pertandingan terakhir, Paul Pogba dan kawan-kawan tampil luar biasa.
Baca Juga:
Tampil Impresif Kontra PSG, Ole Gunnar Solskjaer Diminta Terus Mainkan Axel Tuanzebe
5 Hal Menarik yang Tersaji Usai Manchester United Menumbangkan PSG
Manchester United menekuk Paris Saint-Germain di Parc des Princes dengan kemenangan tipis 2-1. Sementara itu, Chelsea hanya bermain 0-0 melawan Sevilla di Stamfrod Bridge.
Menilik catatan statistik, Manchester United memiliki lebih banyak nilai positif. Berikut ini adalah tujuh alasan Manchester United akan mengalahkan Chelsea berdasarkan statistik:
1. Manchester United bisa memenangi tiga pertemuan berturut-turut melawan Chelsea untuk pertama kalinya sejak September 1965 di bawah asuhan Sir Matt Busby.
2. Chelsea tidak pernah menang dalam tujuh pertandingan tandang Premier League terakhir melawan Man United (empat imbang, tiga kalah). Itu merupakan rekor terpanjang Chelsea tanpa kemenangan melawan Man United di Old Trafford sejak 16 pertandingan beruntun antara September 1920 hingga Januari 1957.
3. Marcus Rashford mencetak empat gol dalam tiga pertandingan terakhir melawan Chelsea di berbagai kompetisi, termasuk dua gol pada musim lalu.
4. Ole Gunnar Solskjaer memenangi empat dari enam pertandingan sebagai Manajer Man United melawan Chelsea (satu imbang, satu kalah).
5. Pada 2020, hanya Arsenal (15) yang kehilangan poin lebih banyak dari posisi menang di Premier League daripada Chelsea (13).
6. The Blues kebobolan 63 gol dalam 43 pertandingan Premier League di bawah asuhan Frank Lampard dengan rata-rata 1,5 gol per pertandingan. Statistik tersebut merupakan yang terburuk.
7. Chelsea menjadi tim yang paling sering kebobolan gol tandang (42 gol) sejak awal musim lalu.
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi