6 Pemain yang Bisa Jadi Pembeda Laga Liverpool Vs Chelsea

Liverpool dan Chelsea memiliki kekuatan yang relatif seimbang.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 24 Agustus 2021
6 Pemain yang Bisa Jadi Pembeda Laga Liverpool Vs Chelsea
Liverpool vs Chelsea (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Duel sengit akan kembali mewarnai lanjutan Premier League 2021-2022 akhir pekan ini. Liverpool dijadwalkan menjamu Chelsea di Anfield, Sabtu (28/8) pukul 23.30 WIB.

Laga kedua akan berlangsung seru dan sulit diprediksi. Liverpool dan Chelsea memang memiliki kekuatan yang seimbang.

Materi pemain kedua tim juga tak banyak berubah dibanding musim lalu. Liverpool belum membeli pemain baru sedangkan Chelsea baru mendatangkan Romelu Lukaku.

Baca Juga:

Xherdan Shaqiri Susul Gini Wijnaldum ke Prancis

Liverpool Larang Mo Salah Perkuat Timnas Mesir

Kritik Wasit, Klopp Ramal Potensi Kemunduran di Premier League

Hal ini harusnya membuat kedua tim sudah saling mengenal. Apalagi Liverpool dan Chelsea sama-sama ditangani manajer asal Jerman.

Hasil laga Liverpool kontra Chelsea ini diyakini akan ditentukan oleh detail kecil di lapangan. Kualitas pemain bintang kedua tim bisa menjadi pembeda.

BolaSkor.com telah merangkum enam nama yang berpotensi menjadi pembeda di laga Liverpool vs Chelsea. Berikut ini rangkumannya:

1. Diogo Jota

Diogo Jota sukses merebut posisi inti di lini depan Liverpool dari Roberto Firmino. Ia selalu tampil sebagai starter pada dua laga awal.

Jota kemungkinan besar kembali dipasang sebagai ujung tombak. Perannya sebagai false nine akan merepotkan pertahanan Chelsea.

Dari rekor pertemuan, Jota cukup merepotkan Chelsea. Ia mampu menorehkan satu gol dan satu assist dari lima laga di Premier League sejak bersama Wolverhampton Wanderers.


2. Mohamed Salah

Mohamed Salah merupakan salah satu tumpuan serangan Liverpool. Ia tentu akan kembali diandalkan saat menjamu Chelsea.

Salah bisa memberikan mimpi buruk bagi pertahanan Chelsea. Pergerakannya sudah pasti harus diawasi dengan ketat.

Salah tercatat sudah dua kali membobol gawang Chelsea dari delapan pertemuan di Premier League. Satu di antaranya tercipta dengan indah di Anfield pada musim 2018-2019.


3. Sadio Mane

Sadio Mane melengkapi trio lini depan Liverpool. Ia bisa dibilang menjadi ancaman utama bagi pertahanan Chelsea.

Mane sudah mengoleksi tujuh gol ke gawang Chelsea dari 17 pertemuan. Dua di antaranya tercipta pada musim lalu.


4. Romelu Lukaku

Lukaku hampir pasti menjadi andalan Chelsea di lini depan. Perannya sebagai tembok sangat penting dalam skema yang disusun Thomas Tuchel.

Lukaku memainkan peran tersebut dengan sangat baik kontra Arsenal. Ia juga memiliki penyelesaian akhir yang tajam.

Laga ini bisa menjadi pembuktian terbaru kualitas Lukaku. Lini pertahanan Liverpool tentu jauh lebih baik ketimbang Arsenal.


5. Mason Mount

Mason Mount selalu menjadi starter dalam dua laga perdana Premier League 2021-2022. Itu menunjukkan peran pentingnya dalam skema serangan Chelsea.

Mount berpotensi diandalkan kembali saat Chelsea bertandang ke markas Liverpool. Ia bisa menjadi pelayan yang tepat untuk memaksimalkan kualitas Lukaku.

Mount tentu juga ingin mengulangi kenangan musim lalu. Ia mencetak gol tunggal kemenangan Chelsea saat bertandang ke Anfield.


6. Edouard Mendy

Sebagai tim tamu, Chelsea kemungkinan akan lebih sering ditekan. Dalam situasi ini, peran Edouard Mendy sebagai benteng pertahanan terakhir sangatlah vital.

Mendy tentu diharapkan mampu melakukan penyelamatan-penyelamatan gemilang untuk menjaga gawang Chelsea tetap perawan. Hal ini berpotensi membuatnya jadi pembeda.

Liverpool Chelsea Premier League Trivia Sepak Bola Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan