5 Pesepakbola Tanah Air yang Memiliki Gaya Rambut Nyentrik

Menjadi seorang pesepak bola tentu harus menjaga fisik dan kemampuan tapi juga penampilan
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Selasa, 09 Maret 2021
5 Pesepakbola Tanah Air yang Memiliki Gaya Rambut Nyentrik
Amiruddin Bagus Kahfi. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Seorang pesepak bola dituntut untuk terus menjaga fisik dan kemampuan dalam mengolah si kulit bundar. Namun hal itu terkadang belum lengkap untuk membuat pemain tampil menawan dalam sebuah pertandingan.

Penampilan terkadang juga memberi pengaruh. Pemain bisa tampil percaya diri di lapangan, salah satunya lewat gaya rambut.

Hal ini tak hanya berlaku di luar negeri, tetapi juga di Indonesia. Tak ada batasan usia untuk tampil nyentrik.

Gaya rambut terkadang juga menjadi identitas. BolaSkor.com menghitung ada lima pemain yang memiliki gaya rambut khas. Siapa saja?

Baca Juga:

Pelatih Persija Buka Peluang Mainkan Pemain Muda di Piala Menpora

Persija Ingatkan Fans Tak Datang ke Sesi Latihan

1. Riko Simanjuntak

Siapa yang tak kenal Riko Simanjuntak. Pemain sayap Persija Jakarta ini memiliki fisik yang prima saat bermain di lapangan. Bahkan ia menjadi salah satu pilar penting ketika Persija meraih gelar juara Piala Presiden dan Liga 1 2018 lalu.

Tidak hanya dikenal dengan kecepatannya saja, Riko juga mencuri perhatian dengan gaya rambut yang nyentrik. Gaya mohawk menjadi pilihan dan kini masih menjadi ciri khasnya.

Riko Simanjuntak. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

2. Herman Dzumafo

Herman Dzumafo menjadi salah satu pemain yang paling tua di kancah Liga 1. Sudah banyak klub yang ia bela. Terakhir pemain yang kerap disapa Papa ini bermain untuk Bhayangkara Solo FC.

Dzumafo selama dikenal sebagai penyerang yang mematikan. Satu yang juga paling diingat dari pesepak bola satu ini adalah selebrasi dan gaya rambut yang ia miliki.

Herman Dzumafo selalu tampil nyentrik dengan warna rambut pirang bermotif di kepalanya dan yang paling diingat adalah ketika ia mengecat rambutnya dengan motif bola.

Herman Dzumafo. (Media Bhayangkara)


3. Hanif Sjahbandi

Menjadi pemain yang bermain dengan gaya stylish di lapangan adalah gambaran Hanif Sjahbandi. Gelandang Timnas Indonesia dan Arema FC ini selalu tampil memukau dengan gaya rapih nan elegannya.

Pemain yang dikenal kalem ini kini memiliki gaya rambut yang terlihat sangar. Rambut panjang dengan sisi tipis di sebelah kanan dan kirinya membuat Hanif seperti Samurai Jepang di lapangan hijau.

Hanif Sjahbandi. (PSSI)



4. Amiruddin Bagus Kahfi

Pemain muda yang satu ini memang menjadi sorotan pencinta sepak bola di Indonesia. Menjadi andalan di Timnas Indonesia U-16 dan U-19 kini Bagus melangkah lebih jauh dengan bermain untuk tim Belanda, FC Utrecht.

Rambut kribo menjadi identitas pemain yang memiliki kemampuan mumpuni ini. Berbeda dengan sang kakak, Bagus lebih memilih memanjangkan rambutnya sebagai ciri khasnya dalam bermain bola.

Amiruddin Bagus Kahfi. (Istimewa)


5. Kushedya Hari Yudo

Nama Kushedya Hari Yudo sedang menjadi sorotan publik. Bagaimana tidak, penampilannya di Timnas Indonesia U-23 memberikan decak kagum untuk para pecinta sepak bola di Indonesia ketika melawan Bali United dan TIRA-Persikabo.

Tidak hanya performa di lapangan saja yang disoroti, tapi juga gaya rambutnya. Yudo memang tampil dengan gaya rambut pirang nyentrik khas artis luar negeri. Gaya rambut ini sudah melekat di diri Yudo sejak tahun 2018 lalu.

Kushedya Hari Yudho. (PSSI)

Gegayaan di Negeri Aing Liga 1 Timnas Indonesia Trivia Sepak Bola Breaking News
Posts

4.870

Berita Terkait

Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Lainnya
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Bandung bjb Tandamata akan menghadapi Medan Falcons (16/1) dan Jakarta Electric PLN Mobile (17/1) di seri Medan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Spanyol
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Beberapa nama muncul sebagai opsi potensial menjadi kandidat pelatih baru di Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Spanyol
Debut Buruk Alvaro Arbeloa, Real Madrid Cari Pelatih Baru
Setelah tersingkir dari Copa del Rey, Real Madrid mencari pelatih baru untuk musim depan.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Debut Buruk Alvaro Arbeloa, Real Madrid Cari Pelatih Baru
Bagikan