5 Klub yang Bisa Beruntung Mendapatkan Lionel Messi secara Gratis

Lionel Messi bisa meninggalkan Barcelona secara gratis pada bursa transfer musim panas nanti.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Senin, 13 April 2020
5 Klub yang Bisa Beruntung Mendapatkan Lionel Messi secara Gratis
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lionel Messi bisa meninggalkan Barcelona secara gratis pada bursa transfer musim panas nanti. Dan, kemungkinan itu sangatlah besar.

Hubungan Lionel Messi dengan petinggi klub semakin terlihat kurang harmonis. Konflik internal acap dikabarkan terjadi di dalam tubuh Blaugrana, terakhir soal pemotongan gaji sebagai dampak pandemi virus corona.

Tidak heran jika kabar megabintang berusia 32 tahun hengkang semakin panas. Ya, Messi sangat mungkin meninggalkan klub yang sudah dibelanya 19 tahun.

Baca Juga:

Batu Sandungan Barcelona dalam Upaya Gaet Lautaro Martinez

Manchester City dan Chelsea Siap Gandakan Gaji Lautaro Martinez

Lautaro Martinez Dijadikan Pemulus untuk Inter Milan Rekrut Lionel Messi

Di sisi lain, tidak sedikit juga yang meragukan Messi akan berganti klub. Pasalnya Messi digadang-gadang bakal mengakhiri kariernya hanya bersama satu klub. Sebagai informasi, sejak 2005 Messi sudah delapan kali memperpanjang kontraknya di Barca.

Sinyal Messi sudah memikirkan pergi muncul saat perpanjangan kontrak pada 2017. Ketika itu dalam kontrak barunya Messi meminta adanya klausul yang membolehkannya pergi di tiap akhir musim. Saat itu Barcelona bersedia mencatumkan klausul tersebut, karena mereka yakin Messi tidak akan mengaktifkannya.

Akan tetapi saat ini situasinya berbeda. Serangkaian perselisihan dengan petinggi membuat Barcelona ketar-ketir ditinggal sang bintang.

Berikut 5 klub yang bisa menjadi pelabuhan Lionel Messi berikutnya.


1. Manchester City

Manchester City boleh jadi sangat berpeluang menampung Lionel Messi. Selain kekuatan finansial, Pep Guardiola juga menjadi daya pikat bagi Messi.

City sudah lama dikait-kaitkan dengan Messi. Sedangkan Guardiola merupakan pelatih yang spesial bagi Messi.


2. Inter Milan

Dalam beberapa hari terakhir, Inter Milan tiba-tiba muncul dalam peta persaingan mendapatkan Lionel Messi.

Mantan presiden Inter Massimo Moratti menyatakan yakin Nerazzurri bisa menggaet Messi. Selain itu sang pelatih Antonio Conte juga disebut tertarik melatih sang bintang.

Sebagai catatan, Inter merupakan satu-satunya klub yang berani menebus klausul pelepasan Messi. Pada 2006, ketika Messi berusia 18 tahun, Inter bersedia menebus klausul pelepasan senilai 132 juta poundsterling. Akan tetapi saat itu Messi memilih bertahan.


3. Paris Saint-Germain

Aturan Financial Fair Play (FFP) rasanya tidak akan menahan PSG mengeluarkan uang banyak demi mendapatkan Messi. Apalagi jika PSG berhasil menjual dua bintang mereka, Kylian Mbappe dan Neymar, dengan nilai tinggi.

Jika PSG bersedia melepas Neymar ke Barcelona, maka peluang mereka mendapatkan Messi disebut sangat terbuka. Meskipun Messi bisa jadi memilih bertahan jika Neymar kembali ke Camp Nou.


4. Juventus

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo ada dalam satu tim? Bisa saja terjadi. Dan kemungkinan keduanya bakal bermain di bawah asuhan Pep Guardiola.

Ya, pada Februari lalu, Juventus dikabarkan sedang mendekati Guardiola. Karena itulah sempat beredar spekulasi Messi akan bergabung dengan Guardiola dan bermain bersama rival utamanya, Ronaldo.


5. Inter Miami

Sejak September 2019, pemilik Inter Miami David Beckham mengatakan mimpinya untuk membawa Messi ke klubnya.

Di usia yang "masih" 32 tahun, rasanya tipis kemungkinan Messi akan memilih bermain di Amerika Serikat. Boleh jadi dalam beberapa tahun ke depan, impian Beckham bisa menjadi kenyataan.

Bursa transfer Trivia Sepak Bola Lionel Messi
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.637

Berita Terkait

Ragam
3 Laga Ketika Bayern Munchen Membantai Arsenal di Liga Champions
Bayern Munchen acapkali menjadi mimpi buruk bagi Arsenal di Liga Champions. The Gunners tak pernah menang sejak 2015-2016.
Arief Hadi - Rabu, 26 November 2025
3 Laga Ketika Bayern Munchen Membantai Arsenal di Liga Champions
Ragam
5 Kekalahan Terberat Liverpool di Anfield pada Era Modern
Liverpool telah menderita beberapa kekalahan memalukan di kandang sendiri sepanjang sejarah gemilang mereka.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
5 Kekalahan Terberat Liverpool di Anfield pada Era Modern
Ragam
5 Momen Menarik dalam Sejarah Derby London Utara
Salah satu laga derby terpanas di Inggris akan tersaji dalam lanjutan Premier League saat Arsenal menjamu Tottenham Hotspur di Emirates Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 22 November 2025
5 Momen Menarik dalam Sejarah Derby London Utara
Ragam
7 Pemain Termuda yang Mencetak 400 Gol untuk Klub dan Negara
Pemain-pemain termuda yang berada di klub 'spesial' mencetak 400 gol untuk klub dan negara di usia muda.
Arief Hadi - Jumat, 21 November 2025
7 Pemain Termuda yang Mencetak 400 Gol untuk Klub dan Negara
Internasional
Eks Pelatih Timnas Argentina Bocorkan Cara Cegah Lionel Messi Gabung Spanyol
Jose Pekerman mengungkap bagaimana Argentina menggagalkan upaya Spanyol membajak Lionel Messi saat masih muda. Bagaimana prosesnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 21 November 2025
Eks Pelatih Timnas Argentina Bocorkan Cara Cegah Lionel Messi Gabung Spanyol
Spanyol
Move On, Presiden Barcelona Pastikan Lionel Messi Tidak Akan Kembali
Joan Laporta akhirnya memastikan Lionel Messi tidak mungkin kembali ke Barcelona. Meski potensi keuntungan klub mencapai ratusan juta euro, sang presiden menyebut kepulangan Messi sebagai hal yang tidak realistis. Apa penyebabnya? Baca selengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 21 November 2025
Move On, Presiden Barcelona Pastikan Lionel Messi Tidak Akan Kembali
Italia
AC Milan Cari Penyerang Baru, Santiago Gimenez Harus Berkorban
Datang atau tidaknya penyerang baru pada bursa transfer musim dingin 2026 bergantung pada nasib striker AC Milan, Santiago Gimenez.
Arief Hadi - Jumat, 21 November 2025
AC Milan Cari Penyerang Baru, Santiago Gimenez Harus Berkorban
Ragam
5 Laga Derby della Madonnina yang Diwarnai Hujan Gol
Duel Inter Milan kontra AC Milan kali ini menjanjikan pertarungan sengit karena kedua tim wajib memetik kemenangan untuk berada di puncak klasemen.
Yusuf Abdillah - Kamis, 20 November 2025
5 Laga Derby della Madonnina yang Diwarnai Hujan Gol
Ragam
3 Alasan AC Milan Akan Membungkam Inter Milan pada Derby della Madonnina Akhir Pekan Ini
Derby della Madonnina kembali panas! Ini tiga alasan mengejutkan yang membuat AC Milan berpeluang besar membungkam Inter di Giuseppe Meazza akhir pekan ini. Wajib baca sebelum laga dimulai!
Johan Kristiandi - Kamis, 20 November 2025
3 Alasan AC Milan Akan Membungkam Inter Milan pada Derby della Madonnina Akhir Pekan Ini
Ragam
6 Laga Derby della Madonnina Paling Panas dalam Sejarah
Melihat ke belakang, banyak laga-laga spektakuler, fenomenal, panas, dan tidak terlupakan dalam Derby della Madonnina.
Yusuf Abdillah - Kamis, 20 November 2025
6 Laga Derby della Madonnina Paling Panas dalam Sejarah
Bagikan