5 Hal yang Terjadi Sejak Terakhir Romelu Lukaku Cetak Gol di Old Trafford
BolaSkor.com - Manchester United mengeluarkan dana besar untuk merekrut Romelu Lukaku dari Everton. Lukaku diharapkan bisa menjadi ujung tombak The Red Devils menggedor gawang lawan.
Pada musim perdananya, Romelu Lukaku memang berhasil memenuhi ekspektasi. Lukaku mencatatkan 27 gol bersama Manchester United pada musim 2017-2018.
Torehan gol Romelu Lukaku cukup membantu Manchester United menempati peringkat kedua klasemen akhir Premier League. Bersama Paul Pogba, Lukaku merupakan andalan Jose Mourinho.
Sayangnya penampilan Romelu Lukaku menurun drastis pada musim 2018-2019. Bagaimana tidak, dalam 17 pertandingan yang telah dia jalani, Lukaku baru membukukan empat gol.
Parahnya, dari empat gol itu tidak ada satu pun yang dicetak di markas Manchester United, Old Trafford, apabila ditelisik lebih jauh.
Ternyata catatan Romelu Lukaku di Old Trafford telah buruk sejak musim lalu. Lukaku tidak pernah mencetak gol di Theater of Dreams sejak laga melawan Swansea, 31 Maret silam.
Sejumlah kejadian penting terjadi selama Romelu Lukaku tidak mencetak gol di Old Trafford. Apa saja? Berikut ini BolaSkor.com merangkum lima di antaranya:
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar