5 Fakta Menarik Usai Persija Juara Piala Menpora 2021
BolaSkor.com - Persija Jakarta berhasil keluar sebagai juara Piala Menpora 2021. Persija unggul selisih tiga gol, setelah di pertemuan pertama menang 2-0.
Kepastian ini didapat usai menang 2-1 kontra Persib Bandung, pada pertandingan leg kedua final Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4).
Dua gol Persija dicetak oleh Osvaldo Haay (50') da Riko Simanjuntak (90'). Sedangkan Gol Persib dicetak oleh Ferdinand Sinaga pada menit ke-84.
Baca Juga:
Daftar Penghargaan Individu Piala Menpora 2021: Marc Klok Pemain Terbaik
Piala Menpora 2021: Persija Juara Usai Kembali Menang Lawan Persib
Lahir sejumlah fakta menarik usai Persija juara Piala Menpora 2021. Berikut 5 fakta menarik usai Persija juara Piala Menpora 2021:
1. Ini gelar kedua turnamen pramusim skala nasional bagi Persija. Sebelumnya Persija juara Piala Presiden 2018.
2. Striker Persija, Braif Fatari, mencetak gol tercepat di Piala Menpora 2021, mengalahkan Ezra Walian yang mencetak gol pada menit pertama saat berhadapan dengan Persebaya Surabaya di perempat final. Gol itu diciptakan ke gawang Persib pada final leg pertama pada detik ke-32.
3. Persija Jakarta meneruskan rekor pertahanan terbaik di Piala Menpora 2021 dengan hanya 4 kali kebobolan.
4. Osvaldo Haay dan Riko Simanjuntak saling berbalas gol-assist i final leg kedua Piala Menpora 2021.
5. Ini gelar perdana Sudirman sebagai pelatih kepala Persija.
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal