5 Fakta Menarik Pekan Pertama Premier League 2020-21

Liverpool akan menghadapi Leeds United di Anfield pada laga perdana Premier League 2020-21.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 20 Agustus 2020
5 Fakta Menarik Pekan Pertama Premier League 2020-21
Trofi Premier League (twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Premier League merilis jadwal lengkap kompetisi musim 2020-21. Dari jadwal tersebut sang juara bertahan Liverpool akan menjamu timk promosi Leeds United di Stadion Anfield, Sabtu (12/9).

Dari jadwal yang dirilis, untuk pekan pertama tidak tercantum laga Manchester City dan Manchester United. Laga kedua klub Kota Manchester tersebut ditunda untuk memberi City dan United waktu istirahat setelah melakoni kompetisi Eropa. Seharusnya pada pekan pertama City akan menghadapi Aston Villa, sedangkan United tandang ke markas Burnley.

Baca Juga:

Jadwal Lengkap Premier League 2020-2021: Liverpool Vs Manchester United pada Pertengahan Januari 2021

Mencermati Keputusan Solskjaer Memainkan De Gea ketimbang Sergio Romero Kontra Sevilla

Kehadiran Thiago Alcantara Bisa Jadi Bumerang bagi Liverpool

Man City baru akan melakoni laga pertama ketika tandang ke markas Wolverhampton pada 19 September. Sedangkan Setan Merah akan menjamu Crystal Palace pada pekan yang sama.

Sang juara Liverpool harus menjalani agenda berat di awal kompetisi. Pasukan Jurgen Klopp akan menjamu Leeds United asuhan Marcelo Bielsa. Laga ini akan menarik ditunggu mengingat kiprah Bielsa yang menjadi 'guru' permainan ala Klopp. Setelah melawan Leeds, The Reds menantang Chelsea di Stamford Bridge, jamu Arsenal di Anfield, tandang ke Aston Villa, dan melakoni derby Merseyside kontra Everton di Goodison Park. Lima laga awal yang rumit bagi sang juara.

Berikut 5 fakta seputar pekan perdana Premier League 2020-21.

1. Tottenham Hotspur akan menghadapi Everton di pekan pertama. Ini merupakan kali ke-11 kedua tim berduel di pekan pertama Premier League.

2. Leeds United memiliki rapor bagus di pekan pertama Premier League. Sepanjang sejarah Leeds mencatat lima kemenangan dan tujuh kali imbang pada pekan pertama Premier League.

3. Dari tujuh laga pembuka terakhir di Premier League, Liverpool mampu memetik enam kemenangan. Mereka juga mencetak 15 gol dalam empat laga pemuka di era Jurgen Klopp.

4. Laga West Ham melawan Newcastle mempertemukan dua tim dengan rapor terburuk di laga pembuka Premier League. Newcastle mencatat 11 kekalahan di laga pembuka, sedangkan West Ham 13 kali kalah.

5. Chelsea menelan dua kekalahan dari tiga penampilan di laga perdana Premier League terakhir. Sebelumnya Chelsea mencatat tidak terkalahkan dalam 18 laga pembuka antara 1999-2000 dan 2016-17.

Trivia Sepak Bola Premier League Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.854

Berita Terkait

Ragam
3 Opsi Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Chelsea mengawali tahun 2026 dengan memecat Enzo Maresca. Beberapa nama diisukan jadi calon penggantinya.
Arief Hadi - Jumat, 02 Januari 2026
3 Opsi Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Liga Indonesia
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Persaingan di empat besar sangat ketat memasuki pekan ke-16 Super League musim ini. Persib yang ada di puncak klasemen hanya unggul dua poin dari Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Liga Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji Dapat Tugas Baru dari PSSI
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, ditunjuk sebagai pelaksana tugas (plt) Ketua Asprov PSSI Lampung.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji Dapat Tugas Baru dari PSSI
Timnas
Masuki Hari Kedua Januari 2026, Ketua BTN Ungkap Rencana Pengumuman John Herdman
Pengumuman John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia tidak akan lewat dari bulan Januari.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Masuki Hari Kedua Januari 2026, Ketua BTN Ungkap Rencana Pengumuman John Herdman
Inggris
Legenda Chelsea, John Terry Komentari Pemecatan Enzo Maresca
Pemecatan Enzo Maresca secara mendadak oleh Chelsea membuat banyak pihak terkejut, tak terkecuali legenda klub: John Terry.
Arief Hadi - Jumat, 02 Januari 2026
Legenda Chelsea, John Terry Komentari Pemecatan Enzo Maresca
Inggris
Manchester City Jadi Alasan Chelsea Pecat Enzo Maresca?
Baru dua tahun melatih dan Chelsea dalam kondisi bagus, Enzo Maresca dipecat, dan menimbulkan pertanyaan dari fans.
Arief Hadi - Jumat, 02 Januari 2026
Manchester City Jadi Alasan Chelsea Pecat Enzo Maresca?
Italia
Superkomputer Prediksi Pemenang Pertandingan Cagliari vs AC Milan
Superkomputer Opta merilis hasil simulasi laga Cagliari vs AC Milan. Rossoneri difavoritkan menang dan berpeluang besar merebut puncak klasemen.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Pemenang Pertandingan Cagliari vs AC Milan
Spanyol
Jadikan Bintang Muda AZ Alkmaar sebagai Target Utama, Real Madrid Butuh Rp1,17 Triliun
Real Madrid dikabarkan memasukkan gelandang muda AZ Alkmaar, Kees Smit, ke dalam radar transfer. El Real disebut harus menyiapkan dana fantastis demi proyek jangka panjang.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Jadikan Bintang Muda AZ Alkmaar sebagai Target Utama, Real Madrid Butuh Rp1,17 Triliun
Italia
AC Milan Terdepan dalam Perburuan Bek Muda Brasil
AC Milan disebut berada di barisan terdepan dalam perburuan bek muda Brasil milik Santos. Tawaran pertama Rossoneri ditolak, namun negosiasi belum berhenti.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
AC Milan Terdepan dalam Perburuan Bek Muda Brasil
Inggris
Day One Jadi Pengangguran, Enzo Maresca Sudah Diperebutkan Manchester United dan Manchester City
Baru berpisah dari Chelsea, Enzo Maresca langsung jadi incaran dua raksasa Inggris. Manchester United dan Man City disebut memantau situasinya.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Day One Jadi Pengangguran, Enzo Maresca Sudah Diperebutkan Manchester United dan Manchester City
Bagikan