4 Rekor yang Dipecahkan Marc Marquez di MotoGP 2018
BolaSkor.com - Marc Marquez kembali membuat catatan fantastis di MotoGP 2018. Bagaimana tidak, dari total 19 putaran (satu lomba: MotoGP Inggris dibatalkan), pembalap Repsol Honda tersebut merasakan sembilan kemenangan.
Praktis hanya empat lomba, ia tidak mendapat poin sama sekali. Rinciannya dua lomba, ia finis di luar zona poin. Dua lomba lagi, ia tidak finis.
Baca Juga:
Analogi Persaingan Marc Marquez-Valentino Rossi dengan Lionel Messi-Cristiano Ronaldo
5 Pembalap dengan Jumlah Kemenangan Terbanyak di MotoGP: Dari Rossi sampai Marquez
Namun dua kejadian di mana ia gagal finis: MotoGP Australia dan Valencia, terjadi ketika ia sudah memastikan titel juara dunia.
Ya, Marquez memang sudah memastikan titel juara dunia pada lomba putaran 16: MotoGP Jepang. Dia pun mengakhiri MotoGP 2018 dengan selisih 76 poin dari runner-up, Andrea Dovizioso.
BolaSkor.com pun merangkum 4 rekor yang berhasil dipecahkan Marquez setelah memastikan diri menjadi juara dunia MotoGP 2018.
1. Pembalap Termuda dengan Lima Gelar Juara Dunia MotoGP
Marquez menjadi pembalap termuda yang memenangi lima gelar juara di kelas tertinggi Kejuaraan Dunia Balap Motor. Usianya ketika mengunci gelar di MotoFGP 2018 masih 25 tahun dan 246 hari atau mematahkan rekor Valentino Rossi (26 tahun dan 221 hari).
2. Pembalap Termuda dengan Tujuh Gelar Juara Dunia di Semua Kelas Kejuaraan Dunia Balap Motor
Kini Marquez berstatus juara dunia tujuh kali (1-125 cc, 1-Moto2, dan 5-MotoGP). Praktis pada usia 25 tahun 246 hari ketika memastikan gelar ketujuh, ia mengalahkan rekor Mike Hailwood, berusia 26 tahun dan 140 hari ketika merebut gelar juara ketujuh pada 1966.
2.794
Berita Terkait
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Tergusur dari Puncak Serie A, Para Pemain Napoli Ingin Singkirkan Antonio Conte?
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
AS Roma Pantas Bermimpi Raih Scudetto Musim Ini
Link Streaming Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025, Live Sebentar Lagi di FIFA+
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut