4 Persamaan Perpindahan Luis Suarez ke Atletico Madrid dengan Transfer David Villa

Atletico Madrid telah mengamankan servis Luis Suarez dari FC Barcelona. Los Colchoneros sepakat membayar enam juta euro plus merekrut El Pistolero
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 24 September 2020
4 Persamaan Perpindahan Luis Suarez ke Atletico Madrid dengan Transfer David Villa
David Villa kala gabung Atletico Madrid (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Atletico Madrid telah mengamankan servis Luis Suarez dari FC Barcelona. Los Colchoneros sepakat membayar enam juta euro plus variabel untuk merekrut penyerang berjuluk El Pistolero berusia 33 tahun.

"FC Barcelona dan Atletico Madrid telah mencapai kesepakatan untuk transfer pemain Luis Suarez. Klub Madrid akan membayar FC Barcelona enam juta euro dalam bentuk variabel," tambah pernyataan resmi dari Barcelona.

"FC Barcelona ingin mengucapkan terima kasih secara terbuka kepada Luis Suarez atas komitmen dan dedikasinya serta mendoakan yang terbaik untuknya di masa depan."

"Pada hari Kamis 24 September mulai pukul 12.30 CEST (waktu setempat) akan ada acara perpisahan untuk pemain dan setelah itu konferensi pers jarak jauh. Anda dapat melihat acara sepanjang hari seputar perpisahan striker Uruguay secara langsung di Barça TV +, platform streaming digital resmi FC Barcelona."

Baca Juga:

Tinggalkan Barcelona dengan Tangisan, Luis Suarez ke Atletico dengan Mahar 6 Juta Euro

Pengacara Juventus Terlibat dalam Skandal Kewarganegaraan Luis Suarez

Efek Domino Saga Transfer Luis Suarez dan Alvaro Morata

Luis Suarez

Saga transfer itu berakhir sesuai rencana setelah kepergian Alvaro Morata ke Juventus dan Suarez datang sebagai penggantinya. Suarez akan menambah pengalaman di lini depan Atletico yang sudah memiliki Diego Costa dan Joao Felix.

Kedatangan Suarez mengingatkan publik akan sosok eks striker timnas Spanyol David Villa. Seperti halnya Suarez, Villa pergi setelah meraih sukses di Barcelona pada 2013 dan kemudian bermain semusim bersama Atletico.

Menilik dari Marca ada tiga persamaan dari transfer Suarez dengan Villa selain itu sama-sama pindah dari Atletico Madrid ke Barcelona. Apa saja?

1. Banderol Murah

David Villa kala membela Barcelona

Merekrut Suarez sebesar enam juta euro jelas jadi 'pencurian terbesar' meski usianya telah berumur 33 tahun. Kualitas dan pengalamannya masih dapat mengangkat performa tim. Apalagi dia pergi dengan status salah satu top skorer sepanjang masa Barca.

Villa malah lebih murah lagi pada 2013 sebesar 2,1 juta euro dan itu bisa meningkat jika ia bertahan lebih lama lagi. Sementara Suarez dua juta euro per dua musim jika Atletico mencapai perempat final Liga Champions.

2. Pencetak Gol Handal

Luis Suarez

Suarez meninggalkan Camp Nou setelah enam tahun lamanya dengan catatan 198 gol, 109 assists dari 283 laga dan di sana ia memenangi 13 titel seperti empat trofi LaLiga, Copa del Rey, dan satu Liga Champions. Kualitasnya sebagai pencetak gol ulung tak diragukan lagi.

Apabila Suarez striker lincah dengan atau tanpa bola serta tajam mencetak gol, maka Villa punya insting gol tinggi dan juga bisa mencari ruang dengan cerdik di pertahanan lawan.

Villa menghabiskan kariernya di Sporting Gijon, Real Zaragoza, Valencia, dan Barcelona dengan total 257 gol sebelum ke Atletico. Dalam kondisi terbaiknya Villa sulit dihentikan dalam urusan mencetak gol.

3. Kelas Internasional

David Villa ketika juara Piala Dunia

Status Villa dan Suarez di level internasional bersama timnas juga tak diragukan lagi. Villa telah memiliki 98 caps dengan catatan 59 gol dari medio 2005-2017 bersama timnas Spanyol dan memenangi Piala Dunia serta Piala Eropa.

Sedangkan Suarez sudah mencetak 59 gol dari 113 laga bersama timnas Uruguay dan jumlah itu masih bisa bertambah. Bersama Uruguay Suarez telah memenangi Copa America pada 2011.

4. Memenangi Banyak Trofi

Luis Suarez

Seperti yang tertera di poin dua Suarez sudah memenangi 13 titel bersama Barcelona dari empat trofi LaLiga, Copa del Rey, hingga satu Liga Champions dalam enam tahun kariernya dan masuk dalam jajaran legenda. Ditambah titel internasional maka ia sudah memenangi 20 titel.

Sementara Villa 13 titel dengan detail: dua LaLiga, tiga Copa del Rey, tiga Piala Super Spanyol, satu Piala Eropa, satu Piala Dunia, satu Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub. Jadi Diego Simeone merekrut keduanya dengan cermat meski sudah berusia senja ketika datang ke Atletico.

Breaking News Trivia Sepak Bola Luis Suarez Barcelona FC Barcelona Atletico Atletico Madrid David villa
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Bagikan