3 Fakta Menarik Penjebol Gawang Manchester United, Luke Matheson

Luke Matheson langsung mencuri perhatian publik pasca mencetak gol ke gawang Manchester United di Old Trafford.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 27 September 2019
3 Fakta Menarik Penjebol Gawang Manchester United, Luke Matheson
Luke Matheson (pojok kiri) pasca jebol gawang Manchester United (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.comManchester United, tim yang punya nilai 250 juta poundsterling (menurut Transfermarkt), dibuat kerepotan oleh tim yang berasal dari divisi tiga sepak bola Inggris (League One), Rochdale, di ajang putaran tiga Piala Liga yang berlangsung di Old Trafford, Kamis (26/9) dini hari WIB.

Rochdale, dua pekan lalu menelan dua kekalahan kontra Manchester City U-21 (0-2) dan Peterborough (0-6), mampu memaksakan laga berakhir imbang 1-1 kontra Man United di Old Trafford. Tuan rumah sempat unggul via gol Mason Greenwood (68’).

Akan tapi, tim tamu bermain dengan gigih seolah mereka tahu, di atas kertas, kekuatan individu pemain mereka kalah dari tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer. Gol penyama kedudukan pun lahir dari sepakan bek kanan Rochdale, Luke Matheson, di menit 76.

Baca Juga:

Hasil Undian Putaran Empat Piala Liga: Chelsea Kontra Man United, Liverpool Jamu Arsenal

Hasil Putaran Tiga Piala Liga: Chelsea Pesta Tujuh Gol, Man United Menang Drama Adu Penalti

Lawan Manchester United, Frank Lampard Masih Kepikiran Skor 0-4 di Old Trafford

Gol yang dicetak oleh Luke Matheson membawa pertandingan menuju drama adu penalti – sesuai dengan regulasi baru Piala Liga, tidak ada babak tambahan.

Sayang, Rochdale harus menelan pil pahit ketika eksekutor penalti kedua mereka, Jimmy Keohane, gagal mencetak gol hingga Rochdale kalah dalam adu penalti dengan hasil akhir 3-5.

Meski begitu, Matheson, kini menjadi sorotan tersendiri. Pemain kelahiran Rochdale, 3 Oktober 2002 itu, bisa saja membuat Solskjaer malu jika United gagal menang dalam drama adu penalti dan Sergio Romero tidak menepis penalti Keohane.

Matheson langsung menarik perhatian publik usai mencetak gol gawang United. Dikutip dari berbagai sumber, berikut hal yang perlu diketahui mengenai remaja berusia 16 tahun, Luke Matheson:

1. Pelajar Berusia 16 Tahun

Luke Matheson

Matheson menjalani karier sebagai pesepakbola profesional sembari menjalankan tugasnya sebagai pelajar. Musim panas ini, dia mengambil General Certificate of Secondary Education (GCSE) dan di bulan Oktober tahun ini akan berusia 17 tahun.

Matheson tak bisa terlalu lama larut dalam euforia gol yang diciptakan ke gawang tim peraih 20 titel Premier League tersebut, pasalnya pada Kamis pagi waktu setempat Matheson menjalani tes psikologi.

"Saya akan berada di sekolah di pagi hari. Saya akan pergi besok untuk melakukan aktivitas biasa ketika tim memiliki hari libur. Saya harus mengikuti tes psikologi. Saya tidak sabar untuk itu. Saya sepertinya tidak akan bisa tidur malam ini. Rochdale dan sekolah sangat mendukung saya. Saya suka belajar, itu yang ingin saya lakukan.” ungkap Matheson.

Contoh yang patut ditiru. Sah-sah saja menggeluti profesi sebagai pesepakbola profesional, namun di satu sisi tetap belajar menuntut ilmu. Toh, faktanya banyak pesepakbola profesional yang tidak melupakan pendidikan mereka, bahkan kuliah dan menjadi sarjana di bidang tertentu.

Breaking News Piala Liga Piala Liga Inggris Manchester United Sosok Trivia Sepak Bola Luke Matheson
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.212

Berita Terkait

Inggris
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Michael Carrick dikabarkan telah meneken kontrak sebagai manajer anyar Manchester United. Fabrizio Romano disebut melaporkan kesepakatan hingga akhir musim.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Timnas
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Cesar Meylan, menilai potensi Skuad Garuda mirip Kanada sebelum lolos Piala Dunia 2022. Ini alasan keyakinannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Spanyol
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Karier pelatih di Real Madrid tak selalu panjang. Dari Camacho hingga Benítez, kini Xabi Alonso masuk daftar pelatih dengan masa jabatan tersingkat di Los Blancos.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Italia
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Luciano Spalletti merasa Juventus asuhannya masih belum selevel dengan Inter Milan dan Napoli.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Inggris
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Pelatih baru Chelsea Liam Rosenior yakin sudah memiliki sumber daya untuk meraih kemenangan saat bersiap menjamu Arsenal.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Inggris
Wayne Rooney Bersedia Bantu Michael Carrick di Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, bersedia membantu Michael Carrick jika dia atau Ole Gunnar Solskjaer membesut Red Devils.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Wayne Rooney Bersedia Bantu Michael Carrick di Manchester United
Timnas
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Pelatih asal Inggris itu mengaku sudah menjalin komunikasi secara virtual dengan beberapa pemain Timnas Indonesia selepas dirinya resmi menahkodai Skuad Garuda.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Bagikan