Inter Milan Tak Berkutik Hadapi Juru Kunci

BolaSkorBolaSkor - Minggu, 26 Januari 2014
Inter Milan Tak Berkutik Hadapi Juru Kunci
Inter Milan Tak Berkutik Hadapi Juru Kunci
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Milan – Inter Milan tak sanggup menembus pertahanan Catania sepanjang pertandingan pada lanjutan Liga Italia giornata 21 di Giueseppe Meazza, Minggu (26/1) malam WIB. Tak ada peluang berarti, skor imbang tanpa gol tetap bertahan hingga laga usai. Inter Milan sebenarnya sanggup menciptakan banyak peluang. Sepanjang babak pertama, tercatat anak asuh Mazzarri memiliki tujuh kesempatan namun hanya satu yang cukup membahayakan. Adalah sepakan keras Diego Milito dari luar kotak penalti masih bisa dimentahkan Frison menit 26. Di babak kedua Catania coba keluar dari tekanan tim tuan rumah. Menit 48 Bergessio hampir saja membuat publik Giuseppe Meazza terdiam andai saja sepakan kaki kiri tak melebar tipis ke sisi gawang Handanovic. Mulai ada kepanikan di daerah pertahanan Nerazzurri, memanfatkan kesalahan pemain bertahan Inter, Rinaudo coba melepaskan tembakan spekulasi dari jarak jauh menit 55. Akan tetapi bola masih melambung tipis ke atas gawang. Menit 59 Inter coba membalas, namun sayang umpan datar Ricky Alvarez tak bisa diselesaikan dengan baik oleh Rodrigo Palacio. 70 menit waktu pertandingan, pola serangan La Beneamata sangat monoton dan mudah terbaca. Berulangkali alur serangan yang dibangun Ricky Alvarez, Nagatomo dan Jonathan selalu saja bisa dipatahkan. Tahu betul Mazzarri mengandalkan tiga pemain tersebut dalam membuat kreasi penyerangan, pelatih Catania, Rolando Maran, terlihat menginstruksikan pemainnya untuk menerapkan man to man marking. Hingga akhir pertandingan tak ada gol yang tercipta. Hasil ini tetap tak merubah posisi kedua tim di papan klasemen. Inter Milan masih tertahan di peringkat lima bermodalkan 33 angka, hasil dari delapan menang, sembilan seri dan empat kalah. Sementara Catania tetap tak beranjak dari dasar klasemen berbekal poin 14, hasil dari tiga menang, lima seri dan 13 kalah. Susunan pemain Inter Milan: Handanovic; Campagnaro, Rolando, Juan Jesus (Botta 81’); Jonathan, Kuzmanovic (Kovacic 46’), Cambiasso (Sliti Taider 61’), Nagatomo; Alvarez, Palacio; Milito. Catania: Frison;Legrottaglie, Bellusci (Gyomber 66’), Rolin; Peruzzi (Almiron 74’), Izco, Lodi, Rinaudo, Biraghi; Leto (Castro 70’), Bergessio.
Inter Milan vs Catania Inter Milan Inter Milan 0-0 Catania Walter Mazzarri Catania
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Klasemen terbaru Serie A 2025/2026 usai pekan ke-10. Napoli masih memimpin, tapi Inter Milan dan AC Milan terus menekan! Siapa yang bakal geser puncak?
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Hasil akhir
Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
Inter Milan menang dramatis 2-1 atas Hellas Verona! Gol bunuh diri di masa injury time jadi penentu kemenangan Nerazzurri di Serie A 2025/2026.
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
Jadwal
Jadwal Live Streaming Hellas Verona vs Inter Milan, Kick-off Minggu (02/11) pukul 18.30 WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung pekan 10 Serie A antara Hellas Verona vs Inter Milan di Marcantonio Bentegodi.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Jadwal Live Streaming Hellas Verona vs Inter Milan, Kick-off Minggu (02/11) pukul 18.30 WIB
Prediksi
Prediksi dan Statistik Hellas Verona vs Inter Milan: Kesempatan Pangkas Jarak
Inter Milan memburu tiga poin saat menghadapi Hellas Verona di Bentegodi. Cek prediksi skor, statistik, dan kondisi tim jelang laga Serie A pekan ke-10!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik Hellas Verona vs Inter Milan: Kesempatan Pangkas Jarak
Italia
Ingin Perkuat Lini Belakang, Inter Milan Ramaikan Perburuan Marc Guehi
Inter Milan memiliki rencana untuk memperkuat lini pertahanan mereka.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 01 November 2025
Ingin Perkuat Lini Belakang, Inter Milan Ramaikan Perburuan Marc Guehi
Inggris
Ditawari Gaji Dua Kali Lipat oleh Inter Milan, Paul Scholes Justru Menyesal kepada Manchester United
Paul Scholes mengaku pernah ditawari gaji dua kali lipat oleh Inter Milan saat masa jayanya di Manchester United. Kini ia menyesal atas keputusan itu!
Johan Kristiandi - Jumat, 31 Oktober 2025
Ditawari Gaji Dua Kali Lipat oleh Inter Milan, Paul Scholes Justru Menyesal kepada Manchester United
Italia
Ditaksir AC Milan, Agen Mantan Kapten Inter Milan Angkat Bicara
AC Milan butuh tambahan pemain di lini depan dan membidik dua nama: Dominic Solanke dan Mauro Icardi.
Arief Hadi - Kamis, 30 Oktober 2025
Ditaksir AC Milan, Agen Mantan Kapten Inter Milan Angkat Bicara
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Napoli di Puncak, Inter Lebih Tinggi daripada Milan
Napoli kukuh di puncak klasemen Serie A 2025/2026 usai menaklukkan Lecce. Inter Milan menyalip AC Milan setelah menang telak atas Fiorentina. Simak posisi terkini tim-tim Serie A!
Johan Kristiandi - Kamis, 30 Oktober 2025
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Napoli di Puncak, Inter Lebih Tinggi daripada Milan
Italia
Kesabaran dan Kemampuan Atasi Momen Sulit Bawa Inter Milan Kembali ke Jalur Kemenangan
Inter Milan menghajar Fiorentina 3-0 pada pekan kesembilan Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (30/10) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Kamis, 30 Oktober 2025
Kesabaran dan Kemampuan Atasi Momen Sulit Bawa Inter Milan Kembali ke Jalur Kemenangan
Hasil akhir
Hasil Serie A: Juventus Akhiri Tren Negatif, Inter Milan Bekuk Fiorentina
Juventus, Inter Milan, dan AS Roma sukses meraih tiga poin di kandang masing-masing.
Yusuf Abdillah - Kamis, 30 Oktober 2025
Hasil Serie A: Juventus Akhiri Tren Negatif, Inter Milan Bekuk Fiorentina
Bagikan