Dua Eks AC Milan Tangani Timnas Kamerun
BolaSkor.com - Asosiasi Sepak Bola Kamerun mengumumkan penunjukan mantan pemain AC Milan, Clarence Seedorf, sebagai pelatih. Seedorf akan didampingi eks I Rossoneri lainnya, Patrick Kluivert.
Semasa masih bermain, Seedorf sempat memperkuat klub-klub top Eropa. Mulai dari Ajax Amsterdam, Real Madrid, Inter Milan, hingga AC Milan.
Seedorf juga menjadi satu-satunya pemain yang memenangi Liga Champions dengan tiga klub berbeda hingga saat ini. Dia memenanginya bersama Ajax Amsterdam, Real Madrid, dan AC Milan.
Pengalaman tersebut membuat Seedorf disegani ketika masih bermain. Namun, peruntungan Seedorf justru kurang baik sebagai pelatih.
Setelah pensiun, Seedorf sempat menangani AC Milan, tetapi dipecat. Seedorf juga mengasuh klub China Shenzhen kemudian Deportivo La Coruna, tetapi belum beruntung.
Dari ketiga tim tersebut, Seedorf tidak pernah melatih lebih dari enam bulan. Padahal, penampilan tim itu tidak terlalu buruk, terutama AC Milan.
Bahkan, sejatinya Timnas Kamerun berniat mendatangkan eks pelatih Lazio, Sven-Goran Eriksson. Namun, negosiasi dengan Eriksson tidak berjalan lancar.
Situasi tersebut membuat Timnas Kamerun menujuk Seedorf sebagai pengganti Eriksson. Kluivert yang juga mantan penggawa AC Milan akan mendampingi Seedorf.
Timnas Kamerun berharap Seedorf dapat menebus kegagalan lolos ke Piala Dunia 2018. Padahal, mereka selalu lolos dalam dua edisi terakhir Piala Dunia.
Clarence Seedorf diharapkan mampu membuat Timnas Kamerun kembali berjaya pada Piala Afrika 2019. Apalagi, mereka berstatus sebagai tim juara bertahan.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen