17 Pemain Barcelona yang Sudah Didaftarkan ke LaLiga

Siapa saja yang sudah didaftarkan Barcelona ke LaLiga?
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 12 Agustus 2022
17 Pemain Barcelona yang Sudah Didaftarkan ke LaLiga
Barcelona (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Jelang laga pembuka LaLiga 2022-2023 melawan Rayo Vallecano di Camp Nou, Minggu (14/08) pukul 02.00 dini hari WIB, Barcelona masih punya masalah dalam mendaftarkan pemain-pemain baru ke LaLiga.

Hal itu terjadi lantaran LaLiga melarang Barcelona melakukannya sampai mereka menyelesaikan masalah finansial. Kondisi keuangan mereka itu bertolak belakang dengan aktivitas tim arahan Xavi Hernandez di bursa transfer.

Pembicaraan soal pengungkit ekonomi (economic lever) dan pengurangan gaji pemain sudah jadi cerita sehari-hari Barcelona. Klub pada teorinya sudah merekrut lima pemain dengan profil besar di Eropa yakni Andreas Christensen, Franck Kessie, Raphinha, Robert Lewandowski, dan Jules Kounde.

Bahkan transfer Barca belum berakhir karena mereka masih mengincar Marcos Alonso (Chelsea) dan Bernardo Silva (Manchester City). Barcelona bisa saja merekrutnya tapi jika tak didaftarkan mereka tak bisa bermain di LaLiga.

Baca Juga:

Barcelona Jor-joran Beli Pemain, Florentino Perez Beri Respons Mengejutkan

Unik, Christensen dan Kessie Bisa Dilepas Gratis jika Barcelona Tak Segera Daftarkan Pemain

Bernardo Silva Legawa Bertahan di Manchester City, Upaya Barcelona Kian Sulit

Total kurang lebihnya Barca sudah menghabiskan 150 juta euro di bursa transfer musim panas, namun ironisnya mereka tak bisa tampil lawan Vallecano jika tak didaftarkan ke LaLiga karena adanya aturan pembatasan gaji - yang belum dipenuhi Barcelona.

Pada Selasa lalu Barcelona sudah mengumumkan nomor punggung pemain dan hasilnya, dikutip dari Mirror, hanya ada 17 pemain yang sudah didaftarkan Barcelona ke LaLiga.

17 nama itu dengan nomor punggungnya adalah Marc-Andre Ter Stegen (1), Sergino Dest (2), Gerard Pique (3), Ronald Araujo (4), Jordi Alba (18), Eric Garcia (24), Samuel Umtiti (tanpa nomor), Sergio Busquets (5 ), Pedri (8), Miralem Pjanic (16), Frenkie de Jong (21), Nico Gonzalez (without number), Ferran Torres (11), Ansu Fati (10), Memphis Depay (14), Pierre-Emerick Aubameyang (17), dan Martin Braithwaite (tanpa nomor).

Seperti dijelaskan Sport, produk lokal seperti Gavi, Alejandro Balde, dan Abde Ezzalzouli dapat bermain tanpa harus didaftarkan terlebih dahulu - jadi total mencapai 20 orang. Angka itu bisa berkurang karena beberapa nama dijual Barca demi penyesuaian gaji klub.

Barca masih punya kans hingga akhir bulan untuk mendaftarkan pemain. Para pemain baru dapat menanti kans bermain mereka saat klub menyelesaikan urusan finansial.

LaLiga Barcelona FC Barcelona
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Sosok
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Pemandu bakat Football Manager (FM) memiliki penilaian soal pemain-pemain muda ber-rating 90 plus di Football Manager 26.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Spanyol
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Lewandowski disebut tidak lagi masuk rencana Barcelona. Atletico Madrid muncul sebagai tujuan mengejutkan. Benarkah sang bomber siap angkat kaki?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Spanyol
Bersikeras Mainkan High Line, Barcelona Terima Konsekuensi Pertahanan Terbuka dari Serangan Balik Lawan
Barcelona menderita dari serangan balik lawan dan terbukti dengan hasil akhir 3-3 kontra Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Bersikeras Mainkan High Line, Barcelona Terima Konsekuensi Pertahanan Terbuka dari Serangan Balik Lawan
Liga Champions
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Barcelona hanya bermain imbang 3-3 lawan Club Brugge. Thierry Henry mengecam lini pertahanan Barca yang dinilai terlalu mudah ditembus.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Barcelona Ditahan Club Brugge, Lini Pertahanan Dapat Kritik Pedas dari Thierry Henry
Spanyol
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Meski terlihat rapuh, Hansi Flick menegaskan masalah dari Barcelona bukan hanya di lini pertahanan.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Spanyol
Gagal Menang di Belgia, Barcelona Lemah Hadapi Serangan Balik
Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, mengakui timnya lemah menghadapi serangan balik usai imbang 3-3 lawan Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Gagal Menang di Belgia, Barcelona Lemah Hadapi Serangan Balik
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Inter Milan, Manchester City, dan Galatasaray di antara tim-tim yang meraih kemenangan penting.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Barcelona bertandang ke markas Club Brugge dalam kondisi pincang. Cek link streaming resmi, jadwal, dan perkembangan skuad Barca di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Hansi Flick disebut ingin pergi dari Barcelona pada akhir musim. Kabarnya, ia sudah lelah dan kecewa dengan sikap pemain serta campur tangan manajemen.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Jadwal
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Duel panas Club Brugge vs Barcelona di Liga Champions akan tersaji dini hari nanti. Cek link streaming dan jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Bagikan