10 Protokol Latihan Klub-klub LaLiga di Tengah Pandemi Virus Corona

Melansir dari rilis yang diterima BolaSkor.com dari LaLiga, berikut 10 protokol di sesi latihan LaLiga di tengah pandemi virus corona
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 20 Mei 2020
10 Protokol Latihan Klub-klub LaLiga di Tengah Pandemi Virus Corona
Sesi latihan Real Madrid (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Menyusul Bundesliga yang telah memainkan kembali kompetisi di tengah pandemi virus corona, LaLiga juga sudah mulai bersiap memainkan kompetisi kembali dan klub-klub diperbolehkan berlatih kembali.

Bundesliga dijadikan acuan untuk memulai kembali sepak bola bagi liga-liga top Eropa yang telah terhenti karena corona selama dua bulan. Javier Tebas, Presiden LaLiga membenarkan hal tersebut.

"Saya sangat senang (untuk Bundesliga). Saya memberi ucapan selamat kepada Presiden Bundesliga. Mereka pekerjaan dengan sangat bagus dan saya bangga kepada mereka. Mereka contoh untuk diikuti," ucap Tebas kepada El Partidazo.

Baca Juga:

Kembali ke Lapangan, Pemain Real Madrid Akui Kehilangan Sentuhan

Demi Tuntaskan Musim 2019-2020, LaLiga Berencana Gelar Pertandingan Setiap Hari

Dua Klub LaLiga Terseret Kasus Pengaturan Skor

LaLiga diprediksi akan bergulir kembali pada awal Juni mendatang. Guna menyiapkan bergulirnya kompetisi musim 2019-20 untuk diselesaikan dalam waktu singkat, klub-klub sudah mulai berlatih kembali di pusat latihan masing-masing.

Akan tapi proses di sesi latihan itu tidak lagi sama seperti sebelumnya. Sejumlah protokol telah disiapkan LaLiga untuk diikuti klub-klub demi mencegah penularan pandemi virus corona yang sudah menelan 27.778 korban jiwa di Spanyol.

Melansir dari rilis yang diterima BolaSkor.com dari LaLiga, berikut 10 protokol di sesi latihan LaLiga:

Sesi latihan Real Madrid sebelum pandemi virus corona

1. Sikap

Peraturan kebersihan dan social distancing tetap dilakukan pemain. Mencuci tangan, menutup mulut dan hidup kala batuk serta bersin penting dilakukan. Sentuhan ke mata, hidung, mulut juga diminimalisir serta menjaga jarak dengan rekan setim dan staf klub sebanyak dua meter.

2. Pengujian

Para pemain akan melakukan tes berkala virus corona sebelum berlatih dan memasuki fasilitas latihan klub. Tes Covid-19 itu terdiri dari tes PCR dan antibodi.

3. Disinfeksi Fasilitas Latihan

Mulai dari bola hingga alat-alat latihan akan disinfeksi setiap pemain ingin berlatih dan staf kepelatihan mengambil alat latihan. Ini juga dilakukan secara berkala.

4. Komunikasi

Para pemain akan dibekali mengenai kapan dan bagaimana akses di tempat latihan. Mereka mendapatkan informasi itu semalam sebelum berlatih via komputer, handphone, atau tablet.

5. Mobil Pribadi

Mobil pribadi digunakan oleh pemain dan staf kepelatihan ke tempat latihan. Mobil yang digunakan diharapkan sama setiap harinya dan juga akan disinfeksi. Para pemain diharapkan datang tepat waktu.

6. Masker dan Sarung Tangan

Seperti halnya instruksi di tiap negara, para pemain dan staf juga harus mengenakan masker dan sarung kala tiba ke tempat latihan dan juga saat beraktivitas.

7. Kelompok Kecil

Ini penting. Sesi latihan dibagi menjadi individual dan maksimal enam pemain untuk berlatih di lapangan - serta menjaga jarak. Sementara dua pemain boleh kapan pun berlatih di pusat kebugaran.

8. Seragam

Seragam serta sepatu latihan yang telah digunakan dalam laga akan dicuci oleh staf klub. Staf juga menyiapkan seragam dan sepatu yang digunakan untuk keesokan harinya.

9. Isolasi Rumah

Disarankan tidak ada orang lain yang masuk ke rumah staf dan pemain untuk menghindari potensi penyebaran Covid-19.

10. Fisioterapis

Pemain diberi saran untuk menghindari penggunaan fisioterapis. Apabila dibutuhkan mereka harus ditangani oleh orang yang sama.

MEInang Breaking News LaLiga Virus Corona Trivia Sepak Bola
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.781

Berita Terkait

Internasional
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Timnas Argentina tidak tampil di kualifikasi Piala Dunia 2026 dan akan menghadapi Angola sebagai laga uji coba. Intip jadwal dan daftar pemain yang dipanggil Lionel Scaloni.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Italia
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
AC Milan krisis lini depan dan bersiap mendatangkan Niclas Füllkrug dari Borussia Dortmund. Transfer kejutan ini bisa terjadi pada bursa Januari!
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Inggris
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Benjamin Sesko dipastikan absen lama akibat cedera lutut. Ruben Amorim dikabarkan siap meniru strategi Mikel Arteta dengan bermain tanpa striker. Akankah Matheus Cunha jadi false nine dan Joshua Zirkzee mendapat kesempatan emas?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Italia
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
AC Milan dikabarkan siap memperpanjang kontrak Luka Modric hingga 2027. Meski berusia 40 tahun, Modric masih jadi pemain kunci di lini tengah Rossoneri.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
Prancis
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Zinedine Zidane memastikan dirinya akan segera kembali melatih. Pelatih peraih tiga trofi Liga Champions itu memberi sinyal comeback semakin dekat.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Inggris
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Federico Chiesa kembali menolak panggilan timnas Italia. Gennaro Gattuso tak mau membuka alasan pemain Liverpool itu. Apa yang sebenarnya terjadi?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Italia
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Paolo Di Canio menilai AC Milan terlalu bergantung pada Adrien Rabiot. Tanpa Rabiot, Milan dinilai kesulitan mencetak gol dan tampil tidak konsisten.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Italia
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Sandro Tonali merilis starting XI terbaik versi dirinya. Ada Donnarumma, Leao, hingga dua pemain Inter. Satu nama yang muncul jadi sorotan besar.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Sandro Tonali Ungkap Starting XI Terbaik Versinya, Ada Pemain Milan dan Inter
Italia
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, membantah isu Antonio Conte akan mundur. Ia menegaskan Conte tetap melatih dan hubungan keduanya baik.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Presiden Napoli Jawab Isu Pengunduran Diri Antonio Conte
Klasemen
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Timnas Indonesia U-17 masih punya peluang lolos ke babak 32 besar.
Rizqi Ariandi - Selasa, 11 November 2025
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Usai Timnas Indonesia U-17 Kalahkan Honduras U-17
Bagikan