Kontra Burnley, van Gaal Mainkan Di Maria Sejak Awal
Kontra Burnley, van Gaal Mainkan Di Maria Sejak Awal
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Manchester - Para pecinta Manchester United tak perlu menunggu waktu lama untuk menyaksikan aksi Angel Di Maria. Pemain yang baru saja MU boyong dari Real Madrid itu akan langsung diturunkan Louis van Gaal saat menghadapi Burnley.
Pada Selasa lalu, Di Maria baru saja merampungkan kepindahannya dari Real Madrid dengan memecahkan rekor transfer di Inggris Raya senilai 59,7 juta poundsterling. Tak lama setelah melakukan konferensi pers pertamanya pasca kedatangannya di Old Trafford, Di Maria sudah melakukan sesi latihan dengan rekan-rekan setimnya di Carrington.
Pada latihan tersebut, van Gaal mempersiapkan Di Maria agar bisa langsung tampil sejak awal saat MU menghadapi tim promosi Burnley di Turf Moor Stadium nanti malam, Sabtu (30/8) WIB. MU sejauh ini belum berhasil meraih kemenangan dari dua partai awal Premier League musim 2014/2015.
Alasan dibalik keputusan van Gaal langsung menurunkan Di Maria sejak awal di partai nanti adalah karena sang pemain dinilainya sudah dalam kondisi bugar. Selain itu, sang meneer mengaku timnya butuh kemenangan untuk mengatrol mental para pemain.
"Dia membuat saya terkesan. Di sesi latihan pertamanya bersama rekan-rekan setim dia sangat bagus. Di sesi latihan kedua memang tak sebagus yang pertama, tapi dia harus beradaptasi dengan budaya dan para pemain yang akan bermain bersamanya," ujar Van Gaal kepada MUTV.
"Di sisi lain juga para pemain MU harus beradaptasi dengan caranya bermain. Saya yakin dia sudah siap bermain. Dia sudah cukup fit. Dia sudah bermain sekali di Madrid musim ini dan dia kini sudah sepenuhnya," sambungnya.
Kini yang masih menjadi pertanyaan adalah mengenai posisi Di Maria. Ada beberapa pihak yang menyebut bahwa pemain Timnas Argentina itu bakal di pasang sebagai gelandang kiri atau sebagai second striker di belakang Wayne Rooney.
"Namanya pertandingan ya tetap pertandingan, semua sama saja. Dia sangat ingin bermain karena dia ingin membantu Manchester United. Dia katakan itu dalam jumpa pers kemarin. Dia itu orang yang rendah hati. Dia ingin bekerja segera dengan tim, jadi saya sangat penasaran dengan penampilan pertamanya," tutup Van Gaal.
JANGAN LEWATKAN:
Posts
11.190
Berita Terkait
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Inggris
Darren Fletcher Ungkap Alasan Tinggalkan Sistem Tiga Bek Ruben Amorim
Di bawah Darren Fletcher, Manchester United kembali bermain dengan empat pemain belakang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Inggris
Hobi Baru Manchester United: Berbagi Poin dengan Tim-tim Zona Degradasi
Manchester United kembali gagal meraih kemenangan dan harus puas imbang 2-2 melawan Burnley di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Pekan 21 Premier League dimainkan Kamis (08/01) dini hari WIB dengan dua hasil imbang dari dua tim Manchester, serta kekalahan Chelsea.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Inggris
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United
Premier League pekan ke-21 menyajikan pertandingan seru antara tuan rumah Burnley menghadapi Manchester United di Turf Moor.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal
Link Streaming Burnley vs Manchester United, Kamis 8 Januari 2026
Manchester United akan bertamu ke markas Burnley pada pertandingan lanjutan Premier League 2025-2026, di Turf Moor.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Inggris
Sebelum Jadi Pelatih Interim Manchester United, Darren Fletcher Minta Restu Sir Alex Ferguson
Darren Fletcher mengungkapkan, sebelum menerima tawaran dari Manchester United dirinya terlebih dulu berbicara dengan Sir Alex Ferguson.
Yusuf Abdillah - Rabu, 07 Januari 2026
Inggris
Prediksi dan Statistik Burnley vs Manchester United: Pembuktian Tanpa Ruben Amorim
Manchester United bertandang ke markas Burnley dalam lanjutan Premier League. Tanpa Ruben Amorim, Setan Merah diuji di Turf Moor. Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Inggris
Negosiasi Berjalan Mulus, Manchester United Selangkah Lagi Balikan dengan Ole Gunnar Solskjaer
Manchester United dikabarkan membuka peluang balikan dengan Ole Gunnar Solskjaer. Negosiasi disebut berjalan lancar dan sang mantan siap kembali ke Old Trafford. Simak kabar lengkapnya!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026