Inggris Berita

Testimoni Pep Guardiola: Manchester United Lebih Hebat

Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026

BolaSkor.com - Pep Guardiola angkat topi atas penampilan Manchester United melawan Manchester City pada laga lanjutan Premier League 2025/2026.

Manchester City pulang dengan tangan hampa dari Old Trafford usai kalah 2-0 kontra Manchester United. Gol Bryan Mbeumo dan Patrick Dorgu gagal dibalas Erling Haaland dan kawan-kawan.

Melihat timnya keok, Pep Guardiola mengakui Manchester United bermain lebih baik. The Red Devils berhasil memanfaatkan titik lemah The Citizens.

"Tim yang lebih baik meraih kemenangan. Man United punya energi yang tidak kami miliki. Selamat untuk mereka," jelas Guardiola menurut laporan Sky Sports.

Manchester United Bermain Efektif

Sejatinya, Manchester City menguasai lebih banyak bola pada pertandingan tersebut. Namun, peluang-peluang yang dihasilkan Man United jauh lebih berbahaya.

Bahkan, Man City bisa kalah telak andaikan sejumlah gol Manchester United tidak dianulir karena offside.

"Mereka punya peluang pada akhir pertandingan melalui umpan silang."

"Kami tahu Man United merupakan tim yang menggunakan transisi. Namun, secara umum mereka lebih baik. Man United memulai dengan kuat dan itu normal."

Guardiola Singgung Kepemimpinan Wasit

Manchester United vs Manchester City (X/ManUtd)

Pep Guardiola merasa kemenangan Man United kali ini juga tidak terlepas dari keputusan wasit.

Sebab, wasit tidak memberikan kartu merah kepada Diogo Dalot usai melakukan pelanggaran keras kepada Jeremy Doku.

"Dalot seharusnya dikeluarkan. Itu kartu merah pada awal pertandingan," urai Guardiola.

Hasil ini membuat upaya Manchester City meraih gelar menjadi semakin sulit. Sebab, jarak dengan Arsenal yang ada di posisi puncak kini menjadi tujuh poin.

Bagikan

Baca Original Artikel