Sisa Satu Slot, Persebaya Surabaya Sudah Puas Diperkuat 29 Pemain
BolaSkor.com - Sisa satu slot pemain tidak dimaksimalkan Persebaya Surabaya dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2018. Mereka juga mereka tidak menggunakan opsi merekrut satu pemain asing asal Asia. Manajemen dan pelatih Persebaya tampaknya sudah puas memiliki 29 pemain, tiga diantaranya pemain asing.
Regulasi kompetisi musim ini memperbolehkan klub diperkuat maksimal 30 pemain. Dengan komposisi pemain asing yakni tiga pemain asing non-Asia dan satu pemain asing asal Asia. Tenggat pendaftaran pemain di Liga 1 2018 akan ditutup pada Kamis (5/4).
Persebaya berhenti menambah kekuatan setelah mendatangkan tiga pemain dengan posisi berbeda. Ketiganya adalah kiper Reky Rahayu, gelandang bertahan Izaac Wanggai, dan striker David Aparecido da Silva. Hal ini pun mengakhiri rumor yang menyebutkan tim Bajul Ijo akan diperkuat pemain Asia.
“Saya pikir sudah cukup (komposisi skuad). Kami punya semua pemain dari setiap sektor yang dibutuhkan,” sebut pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera.
Rincian komposisi skuat Persebaya saat ini, ada empat penjaga gawang. Tim pujaan Bonek ini mempunyai sembilan pemain belakang. Sementara di lini tengah dihuni oleh 10 pemain. Dan barisan penyerang diperkuat enam pemain.
Manajer Persebaya, Chairul Basalamah menegaskan tidak memiliki pertimbangan untuk mendatangkan pemain Asia. Kebutuhan akan pemain, semua tetap diserahkan kepada pelatih yang menjadi juru racik strategi tim dalam pertandingan.
“Kami mungkin tidak bisa membuat pendukung puas. Tapi, yang jelas, pelatih tahu mana yang dibutuhkan. Manajemen mendukung apa yang menjadi kebutuhan pelatih untuk tim ini,” tegas manajer berusia 38 tahun itu. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)