Prediksi dan Statistik Chelsea vs West Ham United: Derby London Beda Kepentingan
BolaSkor.com - Derby London akan tersaji di pekan 24 Premier League antara Chelsea vs West Ham United, dengan kedua tim memiliki motivasi yang berbeda.
Chelsea tengah bertarung masuk zona Liga Champions di empat besar dan kini terpaut satu poin dengan Manchester United, sedangkan West Ham untuk menjauh dari zona degradasi.
Pertandingan nanti akan berlangsung di Stamford Bridge, Minggu (01/02) pukul 00.30 dini hari WIB, dan kedua tim sama-sama ada di momentum bagus menang dua kali beruntun sebelumnya di Premier League.
Baca Juga:
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Liga Champions: Juara Bertahan Serie A Disingkirkan Chelsea, Rekor Buruk Antonio Conte Berlanjut
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Chelsea sedikit diunggulkan dengan fakta mereka memenangi empat laga terakhir Premier League lawan West Ham, dengan agregat gol 15-2.
Kabar Tim
Liam Rosenior memiliki empat pemainnya yang cedera dan absen kontra West Ham yakni Dario Essugo, Tosin Adarabioyo, Levi Colwill, dan Romeo Lavia. Mykhaylo Mudryk juga masih absen sampai waktu yang tak diketahui karena sanksi penggunaan doping.
West Ham arahan Nuno Espirito Santo hanya memiliki satu pemain yang cedera, yakni kiper asal Polandia, Lukasz Fabianski.
Head to Head
West Ham United 1-5 Chelsea (Laman Resmi Premier League)
- West Ham 1-5 Chelsea (Premier League 2025)
- Chelsea 2-1 West Ham (Premier League 2025)
- West Ham 0-3 Chelsea (Premier League 2024)
- Chelsea 5-0 West Ham (Premier League 2024)
- West Ham 3-1 Chelsea (Premier League 2023)
Statistik
- Chelsea telah memenangi empat laga terakhir Premier League lawan West Ham dengan agregat gol 15-2.
- West Ham telah memenangi hanya satu dari 19 laga terakhir Premier League di markas Chelsea: imbang empat kali, kalah 14 kali.
- West Ham telah memenangi dua laga terakhir di Premier League, terakhir menang tiga kali beruntun pada Desember 2023 di bawah arahan David Moyes.
- Chelsea telah mencetak 109 gol dari 59 laga Premier League lawan West Ham, catatan kedua tertinggi melawan satu lawan setelah Tottenham Hotspur (122 gol dari 67 laga).
Prediksi Susunan Pemain
Chelsea (4-2-3-1): Robert Sanchez; Reece James, Trevoh Chalobah, Wesley Fofana, Marc Cucurella; Moises Caicedo, Enzo Fernandez; Pero Neto, Cole Palmer, Alejandro Garnacho; Joao Pedro
Pelatih: Liam Rosenior
West Ham United (4-4-1-1): Alphonse Areola; Aaron Wan-Bissaka, Jean-Clair Todibo, Konstantinos Mavropanos, El Hadji Malick Diouf; Jarrod Bowen, Mateus Fernandes, Tomas Soucek, Crysencio Summerville; Pablo; Taty Castellanos
Pelatih: Nuno Espirito Santo
Prediksi BolaSkor: Chelsea 2-2 West Ham United