Liga Indonesia Indonesia

Persija Jakarta Sementara di Zona Merah, Ini Kata Teco

Frengky Aruan - Rabu, 06 Juni 2018

BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, memberikan tanggapan soal posisi Persija Jakarta saat ini. Sementara skuat Macan Kemayoran berada di zona merah.

Posisi Persija di papan bawah tak lepas hasil yang diperoleh termasuk tiga laga yang dibatal dijalani masing-masing melawan Persib Bandung, Perseru Serui, dan Persebaya Surabaya. Saat ini Persija hanya memiliki 13 poin dari sembilan pertandingan.

"Mayoritas klub sudah 12 kali bertanding, sementara kami hanya sembilan kali. Kami saat ini di papan bawah dan harus kerja keras buat dapat poin penuh," jelas Teco, panggilan pelatih asal Brasil itu.

"Sebelumnya kami tidak jadi bermain. Padahal semua pemain mau bermain dan kami sudah berangkat ke Bantul serta melakukan persiapan. Kami juga sudah tahu kekurangan Persebaya," tambahnya.

Teco berharap laga terdekat melawan PS TIRA bisa dimaksimalkan dengan baik untuk menambah koleksi poin. Persija akan menghadapi PS TIRA di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (8/6).

"Kami sudah mulai latihan sejak kemarin. Kami baru balik dari Bantul langsung berlatih. Kami latian taktik karena suda melihat mereka ketika melawan Barito Putera. PS TIRA bisa menang melawan Barito dan kami harus persiapkan dengan benar," ujar Teco.

Bagikan

Baca Original Artikel