Timnas Indonesia Berita

Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor

Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-22 dipastikan akan menghadapi Mali pada laga uji coba internasional atau FIFA Matchday periode November ini.

Meski digelar pada periode FIFA Matchday, PSSI tidak mendaftarkan pertandingan tersebut sebagai FIFA A Match.

Artinya, laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali tidak akan berdampak pada poin Indonesia di ranking FIFA.

Adapun uji coba Timnas Indonesia U-22 kontra Mali ini bakal digelar di luar Jakarta, tepatnya di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Pertandingan digelar dua kali, masing-masing pada 15 dan 18 November 2025.

Uji Coba Kedua Setelah Lawan India

Sebelumnya, pada periode FIFA Matchday Oktober, Timnas Indonesia U-22 juga melakoni uji coba internasional menghadapi India di Stadion Madya, Jakarta.

Baca Juga:

Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand

Indra Sjafri Jadikan FIFA Matchday Momentum Persiapan Timnas Indonesia U-22 ke SEA Games 2025

FIFA Matchday November Dijadikan Persiapan Timnas Indonesia U-22 ke SEA Games 2025

Uji coba melawan India dan Mali ini menjadi bagian dari persiapan Timnas Indonesia U-22 menghadapi SEA Games 2025.

Cabang olahraga (cabor) sepak bola putra SEA Games 2025 akan digelar pada 3-18 Desember mendatang di Bangkok, Chiang Mai, dan Songkhla.

Pada SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 tergabung di Grup C bersama Myanmar, Filipina, dan Singapura. Indonesia adalah juara bertahan SEA Games di cabor sepak bola putra.

"PSSI memastikan bahwa Timnas U-23 akan melawan Mali U-23 sebanyak dua kali pada tanggal 15 dan 18 November ini di Stadion Pakansari dengan kick off pukul 20.00 WIB," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi.

"Tim Mali akan datang ke Indonesia pada tanggal 13 November," ujarnya menambahkan.

Penjualan Tiket Segera Dirilis

Sementara itu, informasi mengenai penjualan tiket pertandingan Timnas Indonesia U-22 vs Mali akan dirilis dalam waktu dekat.

"Untuk penjualan tiket dua pertandingan ini, kami akan segera menginformasikannya."

"Semoga dua uji coba internasional ini membuat Timnas U-23 semakin matang dan solid jelang bertanding di SEA Games 2025 mendatang," tutur Yunus Nusi.

Bagikan

Baca Original Artikel