Timnas Indonesia Berita

Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia

Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026

BolaSkor.com - Nova Arianto dipastikan tidak menjadi kandidat asisten pelatih yang disiapkan PSSI untuk John Herdman di Timnas Indonesia.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengatakan Nova Arianto akan fokus menjalankan tugasnya sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia U-20.

Baca Juga:

John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia

Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia

John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia

Banyaknya agenda Nova Arianto bersama Timnas Indonesia U-20 pada tahun ini juga jadi pertimbangan PSSI. Nova akan memimpin Skuad Garuda Muda di Piala AFF U-19 2026 dan Kualifikasi Piala Asia U-20 2027.

"Tidak, Nova (Arianto) sudah kita plot untuk jadi pelatih Timnas U-20," kata Sumardji saat dihubungi wartawan.

"Karena kan dia punya tanggung jawab yang cukup besar, karena kan agendanya (Timnas) U-20 ini kan ke depan juga banyak, sehingga dia lebih fokus ke arah sana," ujarnya menambahkan.

PSSI Berharap John Herdman Lahirkan Nova Arianto Baru

Pelatih
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto, saat memberikan arahan kepada peserta seleksi. (PSSI)

Sumardji berharap John Herdman bisa melahirkan Nova Arianto baru.

PSSI membuka ruang bagi pelatih-pelatih lokal untuk menjadi asisten John Herdman, sekaligus menimba ilmu dari juru taktik asal Inggris tersebut.

Sebelum menjadi pelatih Timnas Indonesia U-17 dan Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto menjadi asisten Shin Tae-yong.

"Karena kan kami memang dari awal meminta kepada John agar membuka ruang yang seluas-luasnya untuk para asisten pelatih lokal agar supaya bisa menimba ilmu dan bisa belajar banyak tentang ilmu-ilmu, strategi, manajemen yang bagus, tentang bagaimana di kepelatihan itu bisa dikembangkan dengan baik," ujarnya.

"Termasuk hal-hal yang memang harus dipelajari sama kawan-kawan para asisten lokal ini supaya lebih banyak lahir seperti Nova, itu bisa lahir dari ikut sekian lama sama STY, akhirnya bisa menghasilkan," tutur Sumardji.

Bagikan

Baca Original Artikel