Italia Berita

Ngebet Gabung AC Milan, Andrej Kostic Dorong Partizan Belgrade Memberikan Lampu Hijau

Johan Kristiandi - Rabu, 21 Januari 2026

BolaSkor.com - AC Milan mendapatkan angin segar dalam upaya mendatangkan ujung tombak Partizan Belgrade, Andrej Kostic.

AC Milan tidak hanya fokus mendatangkan pemain yang sudah matang. Rossoneri juga menyebar pencari bakat untuk menemukan pemain-pemain muda potensial.

Hasil pencarian menempatkan Andrej Kostic sebagai satu di antara kandidat terkuat.

Baca Juga:

Juventus Berburu Mantan Gelandang AC Milan, Franck Kessie

Baru Gabung AC Milan, Niclas Fullkrug Kemalingan dan Kehilangan Harta Senilai Rp9 Miliar

20 Laga Tak Terkalahkan, AC Milan Sepenuhnya Fokus Amankan Tempat di Zona Liga Champions

Striker 19 tahun tersebut tampil gemilang pada lini depan Partizan musim ini.

Ia mengemas delapan gol dari 20 pertandingan di Super Liga Srbije.

Andrej Kostic Sangat Ingin Gabung Milan

Calciomercato melaporkan, minat Milan kepada Kostic tidak bertepuk sebelah tangan.

Striker asal Montenegro itu sangat ingin menuju San Siro pada jendela transfer musim dingin kali ini.

Langkah tersebut menjadi dorongan untuk Milan yang sebelum ini tawarannya ditolak Partizan.

Oleh karena itu, Milan tidak lantas mengibarkan bendera putih dan akan melakukan komunikasi kembali dalam waktu dekat.

Proyeksi untuk Andrej Kostic

Andrej Kostic (X/ActualiteSerieA)

Menurut sumber yang sama, Milan tidak akan menempatkan Kostic pada tim utama jika pada akhirnya transfer sukses.

Sebab, Milan ingin memberikan lebih banyak jam terbang kepada sang striker. Harapannya, Kostic bisa beradaptasi dengan sepak bola Italia.

Dengan demikian, Kostic akan dikirim untuk memperkuat Milan Futuro. Direktur Milan Futuro, Johan Kirovski, mengambil peran besar dalam negosiasi kali ini.

Bagikan

Baca Original Artikel